Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rene Meulensteen Gabung Fulham

By Oka Akhsan M. - Rabu, 13 November 2013 | 21:25 WIB
Rene Meulensteen
Getty Images
Rene Meulensteen

Fulham resmi menggaet Rene Meulensteen sebagai pelatih kepala untuk bekerja sama dengan manajer Martin Jol. Meulensteen merupakan eks pelatih Manchester United di era Sir Alex Ferguson.

Kepastian ini mengakhiri spekulasi mengenai kemungkinan Meulensteen bergabung dengan Crystal Palace. Sebelumnya muncul rumor pelatih berusia 49 tahun itu akan menggantikan Ian Holloway sebagai manajer anyar Eagles.

"Saya menghabiskan waktu selama berjam-jam untuk berbicara dengan Martin Jol dan kami saling berbagi visi mengenai bagaimana sepak bola semestinya dimainkan," kata Meulensteen seperti dilansir BBC.

"Inilah tugas kami untuk memastikan visi tersebut diaplikasikan di atas lapangan demi kepuasan fan," ujar Meulensteen.

Fulham, melalui kepala eksekutif Alistair Mackintosh, mengaku senang bisa mendapatkan servis pelatih berpengalaman seperti Meulensteen.

"Banyak klub yang juga meminati Rene. Namun berkat bantuan chairman Shahid Khan, kami mampu mendatangkan pelatih terbaik di dunia ke Fulham," tutur Mackintosh.


Editor : Oka Akhsan M.


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X