Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Babak Pertama Indonesia Tertinggal 0-1 dari Cina

By Arief Kurniawan - Jumat, 15 November 2013 | 19:22 WIB
Victor Igbonefo, bertahan gigih tapi masih kebobolan.
sctv
Victor Igbonefo, bertahan gigih tapi masih kebobolan.

1 di babak pertama melawan Cina, Jumat (15/11) malam WIB, di Stadion Shanxi, Xi'an. Wu Lei mencetak gol sesaat sebelum laga di 45 menit pertama berakhir.

Tampil sebagai tim tamu di laga Kualifikasi Piala Asia 2015 melawan Cina, tim nasional Indonesia kesulitan untuk bisa tampil impresif. Terlebih skuat Jacksen F. Tiago tidak terbiasa bermain dengan cuaca dingin.

Alhasil, sejak menit pertama pasukan Fu Bo langsung tampil menyerang. Selama babak pertama berlangsung pun Cina terus mendominasi jalannya pertandingan.

Beberapa peluang bagus didapat Cina di sepanjang babak pertama. I Made Wirawan sebenarnya tampil bagus dengan dua kali mematahkan peluang emas Gao Lin dan Yu Dabao.

Akan tetapi, gempuran demi gempuran yang terus datang membuat pertahanan Tim Garuda akhirnya terbongkar juga. Tepat sesaat sebelum wasit menghentikan jalannya babak pertama Wu Lei sanggup memecah kebuntuan setelah menerima umpan silang.

Susunan pemain

Cina: Zeng Cheng, Liu Jianye, Zhang Linpeng, Zheng Zhi, Rong Hao, Huang Bowen, Zhao Xuri, Sun Ke, Gao Lin, Wu Lei, Yu Dabao.

Cadangan: Wang Dalei, Lang Zheng, Wu Xi, Feng Xiaoting, Wang Yongpo, Yu Hai, Qu Bo, Yang Zhi, Jiang Ning, Liu Jian, Yang Hao, Zhang Xizhe.

Indonesia:  I Made Wirawan, Hasyim Kipuw, Victor Igbonefo, M Roby, Ruben Sanadi, Ahmad Jufriyanto, Raphael Maitimo, Taufiq, Ahmad Bustomi, Boaz Solossa, Titus Bonai.

Cadangan: Choirul Huda, Supardi Nasir, Yustinus Pae, Fachrudin Aryanto, Tony Sucipto, Samsul Arif, Greg Nwokolo, Vendry Mofu, Nur Iskandar, Slamet Nurcahyono, Jandia Eka Putra, Handi Ramdhan, Zulham Zamrun.




Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X