Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Xabi Alonso Kembali Mengalami Cedera

By Arief Kurniawan - Minggu, 17 November 2013 | 09:29 WIB
Xabi Alonso
Getty Images
Xabi Alonso

Xabi Alonso belum lama berhasil kembali bermain setelah mengalami cedera yang memaksanya absen selama lima bulan. Saat membela tim nasional Spanyol di laga uji coba melawan Guinea Khatulistiwa, Minggu (17/11), gelandang Real Madrid ini dikabarkan kembali mengalami cedera.

Pertandingan melawan Sevilla (30/10), adalah debut Xabi Alonso pada musim 2013/14. Ia tidak tampil sejak awal musim lantaran harus fokus memulihkan cedera pangkal paha dan juga patah tulang kaki.

Laga uji coba kontra Guinea Khatulistiwa juga menjadi partai pertamanya setelah absen selama lima bulan. Akan tetapi, Xabi hanya bermain selama 43 menit sebelum digantikan dengan Sergio Busquets.

Seperti yang dikatakan Inside Spanish Football, pelatih Vicente Del Bosque harus mengganti Xabi Alonso karena mengalami masalah di engkel. Sempat muncul kekhawatiran Xabi mengalami cedera serius, namun setelah menjalani pemeriksaan medis, diketahui engkelnya hanya mengalami memar.

Kepastian soal kondisi gelandang berusia 31 tahun itu tentu membuat Real Madrid tidak terlalu cemas. Los Blancos sangat membutuhkan tenaga Xabi setelah mendapat kabar buruk dari Sami Khedira yang harus absen panjang karena mengalami cedera ligamen saat memperkuat Jerman di laga uji coba kontra Italia.

Tanpa Xabi, La Furia Roja tetap mampu memetik kemenangan 2-1 atas Guinea Khatulistiwa. Dua gol kemenangan itu dicetak Santi Cazorla dan Juanfran, sedangkan satu gol balasan hasil torehan Jimmy Bermudez.




Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X