Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Valencia Pagari Gil dari Kejaran City

By Oka Akhsan M. - Senin, 18 November 2013 | 19:50 WIB
Carles Gil (kiri)
Juan Manuel Serrano Arce/Getty Images
Carles Gil (kiri)

was. Los Che khawatir akan kehilangan striker berbakat berusia 20 tahun itu pada akhir musim.

Gil, yang telah dipinjamkan sejak musim lalu, menjadi nyawa lini depan Elche. Lulusan akademi Valencia itu baru sekali absen dari 13 laga awal Liga Spanyol musim ini.

Penyerang kelahiran 22 November itu memang belum mencetak gol dan baru mengoleksi empat assist. Tapi pencapaian itu sudah cukup untuk menarik minat beberapa klub Inggris seperti QPR dan Manchester City.

Kontrak Gil di Valencia baru berakhir pada 2016. Valencia langsung memagari Gil dengan menyatakan pemain tim nasional Spanyol U-21 itu tak dijual.

"Carles Gil milik kami dan musim depan akan bermain di tim utama Valencia," kata Presiden Valencia, Amadeo Salvo, seperti dilansir Sportsmole.

"Minat dari klub lain merupakan pertanda bahwa si pemain berada di jalur yang tepat. Akan sangat buruk jika tak ada yang meminatinya," ujar Salvo.


Editor : Oka Akhsan M.


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X