Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bendtner Pertimbangkan Hijrah pada Januari 2014

By Zulfirdaus Harahap - Selasa, 19 November 2013 | 02:20 WIB
Nicklas Bendtner
Paul Gilham/Getty Images
Nicklas Bendtner

Penyerang Arsenal, Nicklas Bendtner, mengungkapkan untuk angkat kaki dari Emirates Stadium pada Januari 2014 demi mencari tempat reguler di klub lain.

Nicklas Bendtner pernah dikaitkan akan meninggalkan Arsenal pada bursa transfer musim panas lalu, namun pemain asal Denmark itu memilih bertahan dengan jaminan memiliki sedikit peran di Premier League.

Bendtner mengakui bahwa jika dirinya benar akan meninggalkan Arsenal, maka klub barunya harus memberi jaminan untuk memainkannya sebagai pemain reguler setelah Bendtner frustasi dengan situasi bersama Meriam London.

"Yang paling penting adalah ini seperti tantangan dalam dunia olah raga. Klub baru saya harus sebuah klub yang bisa membuat saya bahagia dan klub yang dimana saya bisa mencetak gol dan memenangkan sesuatu," kata Bendtner seperti dikutip Sky Sports.

"Saya tidak ingin duduk di bangku cadangan dan hanya menonton pertandingan. Saya suka memainkan banyak pertandingan," tegas pemain berusia 25 tahun itu.

Bendtner juga tidak menampik kemungkinan untuk pensiun bersama mantan klubnya, FC Copenhagen.

"Saya mungkin akan mempertimbangkan untuk mengakhiri karier saya di FC Copenhagen dan memberikan gelar Superliga pada akhirnya," jelas Bendtner.




Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X