Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

95% Sergio Perez Bertahan di F1

By Tulus Muliawan - Jumat, 22 November 2013 | 23:33 WIB
Sergio Perez
Paul Gilham/Getty Images
Sergio Perez

Masa depan Sergio Perez di pentas Formula 1 masih tanda tanya menyusul pemutusan hubungan kerja dengan McLaren akhir musim ini. Posisinya di McLaren akan digantikan pebalap muda asal Denmark, Kevin Magnussen.

Kendati demikian, Perez merasa yakin masa depannya di dunia F1 tetap terjaga. Pebalap asal Meksiko itu menyatakan bahwa peluangnya di F1 musim depan 95 persen.

"Kabar soal masa depan saya jauh lebih baik dari sepekan yang lalu. Meskipun begitu, saya tetap harus berjuang mendapatkan tim musim depan," ujar Perez, seperti dilansir Crash.

"Mungkin peluang saya bertahan di F1 ada sekitar 95 persen. Namun, lima persen yang tersisa tetap harus di perhitungkan, karena bisa menjadi berat atau justru meringankan. Yang jelas saya yakin bisa bertahan," tutur Perez.

Sergio Perez mengawali kariernya di dunia F1 dengan membela tim Sauber pada 2011. Setelah bertahan dua musim di Sauber, pebalap 23 tahun itu memutuskan untuk hijrah ke McLaren pada 2013.


Editor : Tulus Muliawan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X