Donny Fernando Siregar masih bisa sedikit bersabar menunggu kejelasan statusnya bersama Pro Duta musim depan. Meskipun demikian bukan berarti dia tak memberikan tenggat waktu kepada manajemen Kuda Pegasus. Jika verifikasi sudah selesai, maka disitu jugalah dia harus mendapatkan keputusan.
Kontrak Donny sendiri memang sudah berakhir sejak Agustus lalu. Namun secara lisan, Wahyu Wahab CEO Pro Duta menyampaikan keinginan untuk melanjutkan kembali kontraknya tersebut. "Soal kontrak di Pro Duta secara lisan sudah disampaikan manajemen kepada saya. CEO mengatakan ada peluang kontrak saya diperpanjang disini. Tapi itu masih secara lisan, belum ada kejelasan. Sampai akhir November inilah saya tunggu kepastiannya," bilang Donny.
Jika tak juga mendapatkan kepastian, gelandang bertahan Pro Duta ini pun harus berpaling ke klub lain. Persijap Jepara dan Persepar Palangkaraya adalah dua tim yang getol memburunya.
"Bermain di Medan memang sangat menyenangkan, karena ini adalah rumah Saya. Tapi bila juga tak mendapatkan kepastian, tentunya harus memilih yang meminang Saya. Kalau saya boleh memilih, saya ingin tetap main di Medan, karena alasan lain juga dekat dengan keluarga" tegas Donny.
Donny memahami bila saat ini manajemen Pro Duta belum juga merespon dirinya. Soalnya saat ini tim Sihar tersebut sedang mempersiapkan diri untuk mengikuti verifikasi dari PSSI. "Tidak mungkin juga memperpanjang kontrak pemain kalau gagal verifikasi," pungkasnya.
Editor | : |
Komentar