Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Andik Vermansah-Egi Melgiansyah Tolak Persebaya

By Arief Kurniawan - Selasa, 26 November 2013 | 08:35 WIB
Andik Vermansah gagal digaet Persebaya
Ario Yosia/BOLA
Andik Vermansah gagal digaet Persebaya

23 yang direkomendasikan Rahmad Darmawan buat direkrut Persebaya. Sayangnya, proses negosiasi antara manajemen Tim Bajul Ijo tak berjalan mulus. 

"Kedua pemain memilih klub lain. Sebagai pelatih saya menghargai pilihan mereka," kata Rahmad Darmawan.

Egi Melgiansyah yang telah resmi mengakhiri kontrak dengan Arema Indonesia berniat pindah klub yang tak jauh dari kediamannya di Tangerang. "Egi ingin lebih dekat dengan keluarganya makanya ia menolak pinangan Persebaya," kata Rahmad Darmawan yang pada Senin (25/11) juga baru resmi menandatangani kontrak sebagai pelatih Persebaya untuk dua tahun ke depan.

Sementara itu Andik Vermansah memilih mengabaikan tawaran Persebaya karena merasa tak enak hati dengan klubnya Persebaya 1927, yang masih masih terlibat dalam konflik legalitas dengan sang rival. "Andik Vermansah bisa memperkuat Persebaya bagus bagi saya. Ia salah satu pemain yang gaya bermainnya cocok dengan strategi permainan yang saya kembangkan. Saya pun menghargai keputusannya," kata Rahmad Darmawan.

Pelatih asal Lampung itu juga menolak anggapan kalau posisinya sebagai pelatih timnas U-23 selama ini menguntungkan Persebaya. Mereka bisa merekrut pemain-pemain binaan sang nakhoda di Tim Garuda Muda. "Saya tidak pernah ikut bernegosiasi dengan pemain. Beberapa pemain yang akhirnya direkrut Persebaya statusnya bebas transfer. Mereka yang menawarkan diri bukan dibujuk buat bergabung," tutur Rahmad Darmawan yang musim lalu menukangi Arema Indonesia.


Editor : Ario Yosia


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X