Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cech: Premier League Kompetisi Terbaik di Dunia

By Zulfirdaus Harahap - Selasa, 26 November 2013 | 03:06 WIB
Petr Cech
Mike Hewitt/Getty Images
Petr Cech

Kiper Chelsea, Petr Cech, mengatakan bahwa Premier League telah menjelma menjadi kompetisi yang lebih kompetitif dan dirinya tidak terkejut dengan padatnya jadwal kompetisi tersebut.

Premier League adalah salah satu kompetisi yang paling kompetitif di dunia. Banyak pemain dari seluruh belahan bumi bermimpi untuk merumput di kompetisi tersebut. Petr Cech yang mengatakan bahwa Premier League telah berkembang menjadi kompetisi paling kompetitif dan terbaik di dunia.

"Premier League adalah kompetisi terbaik di dunia dan banyak pemain top ingin berkarier di sini. Mereka tidak hanya akan bergabung bersama klub-klub besar, tetapi sekarang mereka juga akan bergabung dengan semua klub," kata cech seperti dikutip Sky Sports.

Cech menambahkan bahwa bukan hanya klub besar yang mampu menghabiskan jumlah uang yang besar dalam setiap bursa transfer. Tetapi, klub kecil juga sudah mampu bersaing dalam urusan finansial.

"Liga semakin kompetitif. Karena itu banyak klub papan bahwa sekarang telah menjelma menjadi klub yang sangat bagus. Hanya ada sedikit perbedaan antara klub kecil dan klub besar," tegas Cech.

"Lihatlah jumlah uang yang telah dihabiskan di Premier League untuk membeli pemain baru. Bukan hanya klub besar, sekarang semua klub rela menghabiskan uang yang luar biasa untuk membeli pemain," ungkap kiper berpaspor Republik Ceko itu.




Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X