Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Saktiawan Sinaga Minta Pengurus PSMS Bersatu

By Tulus Muliawan - Rabu, 27 November 2013 | 07:32 WIB
Saktiawan Sinaga (hijau).
Abdi Panjaitan/Bolanews
Saktiawan Sinaga (hijau).

Ancaman dualisme PSMS Medan semakin menguat. Kenyataan itu membuat salah satu ikon sepak bola Medan, Saktiawan Sinaga, merasa gerah. Mantan pemain tim nasional itu meminta para pengurus bersatu.

Ancaman dualisme itu dimulai ketika kepengurusan versi ketua umum Indra Sakti Harahap (PT. Liga Indonesia) menggelar seleksi pemain beberapa hari lalu.

Kemudian versi kedua Rapat Anggota Luar Biasa (RALB) yang dipimpin Idris telah menemukan calon ketua umum baru untuk dilantik. Intinya keduanya sama-sama mau mempersiapkan PSMS musim depan.

Saktiawan menyadari nasib PSMS Medan diujung tanduk. Kisruh dualisme yang tak berkesudahan membuat tim berjuluk Ayam Kinantan ini semakin tak bertaji. Bahkan musim ini terancam absen berkompetisi.

Faktor finansial juga membuat tim asal Kota Medan ini memiliki banyak utang. Jika ditotal dari dua musim itu hampir Rp9 Miliar. Itu pun belum termasuk gaji pemain PSMS LPIS yang belum dibayarkan.

"Sebenarnya PSMS itu tak bermasalah, hanya manusia yang mengurusinya membuat masalah. Mereka harus memperbaiki kualitas diri, jangan egois. Biarkan PSMS maju sama siapa saja yang mau bertanggung jawab," ujar Saktiawan.


Editor :


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X