Deretan penjaga gawang hebat tercatat dalam sejarah sepak bola Indonesia. Mulai dari Maulwi Saelan hingga kini Kurnia Meiga. Hermansyah adalah salah satu kiper hebat yang sempat menjadi andalan timnas Indonesia.
Hermansyah - Sukabumi, 17 Agustus 1963.
Pada ajang Pra-Piala Dunia 1986, PSSI menurunkan tim nasional yang sebagian besar diisi oleh pemain-pemain dari Galatama.
Namun dalam perkembangannya, ada beberapa pemain dari Perserikatan dan PSSI Garuda yang dipanggil untuk mempersolid skuat yang telah ada.
Salah satu pemain yang bergabung belakangan itu adalah Hermansyah. Meski demikian, Hermansyah langsung mencuat sebagai pilihan utama di bawah mistar skuat Merah-Putih.
Hasilnya ternyata cukup bagus. Selama tampil di subgrup III B Asia bersama Thailand, Bangladesh dan India, gawang timnas hanya kebobolan empat kali. Bahkan timnas sukses dan mampu memuncaki klasemen dan maju ke babak berikutnya untuk melawan Korea Selatan.
Sayang pada akhirnya, timnas harus menyerah 0-2 kala bertandang ke Negeri Ginseng tersebut dan kembali takluk 1-4 kala tampil di Senayan.
Padahal, kiper yang hari lahirnya bersamaan dengan hari jadi Indonesia ini telah mati-matian menghalau peluang-peluang lawan.
Artikel ini ditulis oleh Achmad Lanang & Martinus Raya dan dimuat oleh FourFourTwo Indonesia edisi April 2013.
Ikuti segala perkembangan terbaru tentang sepak bola di @FFT_Indonesia.
Editor | : | Dominico Tri Sujatmoko |
Komentar