Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tunggal Putri Diharapkan Bisa Sumbang Sejumlah Gelar Juara pada 2019

By Nugyasa Laksamana - Selasa, 1 Januari 2019 | 16:15 WIB
Pelatih tunggal putri nasional, Minarti Timur (duduk menghadap lapangan), sedang memberikan nasihat kepada para pemainnya di hall bulu tangkis pelatnas, Cipayung, Jakarta, Kamis (2/3/2017).
NUGYASA LAKSAMANA/JUARA.NET
Pelatih tunggal putri nasional, Minarti Timur (duduk menghadap lapangan), sedang memberikan nasihat kepada para pemainnya di hall bulu tangkis pelatnas, Cipayung, Jakarta, Kamis (2/3/2017).

Jika dibandingkan dengan era 90-an, sektor bulu tangkis tunggal putri Indonesia saat ini memang masih memerlukan banyak perbaikan, baik dari segi kualitas permainan maupun mentalitas.

Minimnya prestasi tunggal putri pun terbukti dari pencapaian mereka yang hanya meraih satu gelar juara BWF pada 2018, yakni melalui Gregoria Mariska Tunjung.

Minarti Timur selaku pelatih tunggal putri Indonesia pun berharap, pada tahun 2019 ini, para pemainnya bisa berjuang lebih keras lagi demi mencetak prestasi.

"Memasuki 2019 ini, saya maunya anak-anak bisa meraih gelar di turnamen yang mereka ikuti," ujar Minarti kepada BolaSport.com, Selasa (1/1/2019).

"Entah misalnya juara di turnamen level 100, 300, ataupun 500. Kalau bisa juara di level 1000 ya lebih bagus lagi," ucap pebulu tangkis ganda era 90-an tersebut.

Saat ini, skuat utama tunggal putri Indonesia bermaterikan 4 pebulu tangkis.

Baca juga:

Keempat pemain tersebut yakni Gregoria, Fitriani, Dinar Dyah Ayustine, dan Ruselli Hartawan.

Gregoria sendiri sudah mengalami peningkatan secara peringkat. Kini, pemain jebolan PB Mutiara Cardinal Bandung itu sedang menduduki urutan ke-15 dunia.

Sementara itu, Fitriani, kini tercatat menduduki peringkat ke-33, disusul Dinar Dyah Ayustine di urutan ke-49, dan Ruselli Hartawan di posisi ke-51.

"Biarlah pengalaman di tahun 2018 menjadi modal untuk bisa tampil lebih baik di 2019," kata Minarti.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Selamat Tahun Baru 2019 untuk semua Bolasporter di mana pun berada. #happynewyear #newyear #happy #new #year

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Nugyasa Laksamana
Sumber : BolaSport.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X