Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ketika Jepang Hanya Gagal Loloskan Ganda Campuran ke Final BWF World Tour Finals 2018

By Diya Farida Purnawangsuni - Minggu, 16 Desember 2018 | 13:24 WIB
Pasangan ganda putra Jepang, Hiroyuki Endo/Yuta Wattanabe.
BADMINTON PHOTO
Pasangan ganda putra Jepang, Hiroyuki Endo/Yuta Wattanabe.

Hegemoni bulu tangkis Jepang begitu terasa pada BWF World Tour Finals 2018 yang merupakan puncak dari rangkaian turnamen BWF World Tour sepanjang tahun ini.

Dari lima pertandingan final yang digelar, Jepang cuma gagal meloloskan wakil mereka pada nomor ganda campuran.

Selebihnya, skuat Negeri Sakura memiliki peluang untuk meraih gelar juara BWF World Tour Finals 2018.

Kans Jepang membawa pulang titel kampiun akan dimulai dengan pemain tunggal putri, Nozomi Okuhara.

Pada laga final yang dijadwalkan berlangsung di Tianhe Gymnasium, Guangzhou, China, Minggu (16/12/2018), mulai pukul 12.00 WIB, Okuhara akan menjumpai Pusarla Venkata Sindhu (India).

Pertemuan ini akan menjadi yang ke-13 bagi kedua pemain.

Hingga duel ke-12, Okuhara dan Sindhu sama-sama menang enam kali dan kalah enam kali.

Peluang mengunci gelar juara juga ada di tangan pemain nomor satu dunia, Kento Momota.

Ujian terakhir Momota akan datang dari pemain nomor dua dunia sekaligus wakil tuan rumah, Shi Yuqi.

Meski bisa dibilang sebagai laga final ideal karena mempertemukan dua pemain tunggal putra terbaik di dunia saat ini, dari segi rekor pertemuan, Momota jauh lebih diunggulkan.

(Baca juga: BWF World Tour Finals 2018 - Lee/Shin Pijak Final Keempat Secara Beruntun)

Sebab, dari tiga pertandingan yang sudah terjadi, Momota selalu bisa mengatasi Shi.

Terkini, Momota menundukkan Shi pada laga semifinal China Open 2018 dengan skor 21-10, 21-17.

Setelah Momota, giliran pasangan ganda putri Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi yang akan berjuang.

Duet yang menjadi unggulan teratas itu bakal menemui wakil Korea Selatan, Lee So-hee/Shin Seung-chan.

Matsutomo/Takahashi wajib mewaspadai pasangan lawan mereka ini.

Sebab, selain baru bisa menang tiga kali dari delapan pertemuan, grafik performa Lee/Shin juga tengah menanjak.

Dalam empat turnamen terakhir, Lee/Shin selalu mampu mencapai babak final.

Lee/Shin juga tercatat selalu menundukkan Matsutomo/Takahashi pada tiga duel terakhir.

(Baca juga: BWF World Tour Finals 2018 - Tampil di Kandang, Momentum Shi Yuqi Akhiri Tren Buruk Kontra Kento Momota)

Wakil Jepang terakhir yang akan tampil pada laga final BWF World Tour Finals 2018 ialah pasangan ganda putra Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe.

Duet Endo/Watanabe bakal bersaing dengan wakil tuan rumah, Li Junhui/Liu Yuchen.

Dari segi peringkat dunia, posisi Li/Liu enam setrip lebih baik dari Endo/Watanabe yang cuma menempati urutan kedelapan.

Namun, dari sisi catatan pertemuan, Endo/Watanabe terbukti lebih unggul atas Li/Liu.

Dalam dua pertandingan pertama mereka, Endo/Watanabe selalu menjadi pemenang.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Mungkinkah Wesley Sneijder ke Persib Bandung? #persib #persibbandung #wesleysneijder

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Nugyasa Laksamana
Sumber : BolaSport.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X