Lewis Hamilton (Mercedes) berhasil meguasai sesi kualifikasi F1 GP Abu Dhabi 2018 yang digelar di Sirkuit Yas Marina, Sabtu (24/11/2018).
Pada sesi kualifikasi F1 GP Abu Dhabi 2018, Lewis Hamiltonmencatat waktu putaran tercepat 1 menit 34,794 detik.
Catatan waktu pebalap asal Inggris tersebut membuatnya meraih pole position di sesi kualifikasi F1 GP Abu Dhabi 2018 dan berhak untuk start di urutan terdepan pada sesi balapan Minggu (25/11/2018).
Rekan setim Hamilton, Valtteri Bottas, berada di urutan kedua dengan putaran tercepat 1 menit 34,956 detik.
Perebutan urutan kedua berjalan dengan lebih sengit.
Tiga pebalap silih-berganti menduduki urutan dua di sesi kualifikasi tersebut.
Kimi Raikkonen sempat menghuni urutan dua selama beberapa menit, tetapi pebalap Ferrari itu tergeser oleh rekan setimnya yaitu Sebastian Vettel menjelang sesi berakhir.
Sebastian Vettel hanya beberapa detik saja menghuni urutan kedua karena pebalap Jerman itu langsung tergeser oleh Valtteri Bottas.
Sementara itu, di urutan tiga dihuni oleh pebalap dari tim Ferrari yaitu Sebastian Vettel yang meraih catatan waktu lap 1 menit 34,956 detik.
(Baca juga: Hasil FP3 F1 GP Abu Dhabi 2018 - Lewis Hamilton Tercepat, Daniel Ricciardo Terhenti Di Pinggir Lintasan)
Sesi kualifikasi F1 GP Abu Dhabi 2018 dihadiri oleh mantan personel band Guns and Roses, Slash, yang tersorot kamera sedang menikmati jalannya sesi tersebut di antara para penonton lain.
Berikut adalah hasil kualifikasi F1 GP Abu Dhabi 2018.
POS | PEBALAP | TIM | Q1 | Q2 | Q3 |
---|---|---|---|---|---|
Kini para pebalap akan mempersiapkan diri jelang sesi balapan terakhir di musim 2018 ini yaitu sesi balapan F1 GP Abu Dhabi2018 yang akan digelar pada Minggu (25/11/2018).
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | Formula1.com |
Komentar