Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Respons Marc Marquez soal Debut Jorge Lorenzo di Atas Motor Honda RC213V

By Samsul Ngarifin - Rabu, 21 November 2018 | 21:34 WIB
Jorge Lorenzo saat mengendarai motor Honda RC213V pada tes IRTA di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, Selasa (20/11/2018).
DOK. MOTOGP
Jorge Lorenzo saat mengendarai motor Honda RC213V pada tes IRTA di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, Selasa (20/11/2018).

Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, memberikan komentarnya perihal penampilan perdana Jorge Lorenzo bersama Honda.  

Rekan barunya tersebut melakukan debut di atas motor Honda RC213V pada tes IRTA di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, Selasa (20/11/2018).

Namun, pada kesempatan pertama mengendarai motor Honda RC213V, Jorge Lorenzo belum mendapatkan hasil maksimal.

Baca juga: Hasil Tes Valencia - Maverick Vinales Kuasai Hari Pertama, Murid Valentino Rossi Jadi Rookie Terbaik

Adaptasi pertama Jorge Lorenzo dengan motor Honda hanya mampu mencatatkan waktu putaran 1 menit 32,959 detik dan bertengger di posisi ke-18.

Marc Marquez pun memaklumi hasil yang diperoleh rekan senegaranya tersebut pada hari pertama.

"Saya belum memiliki kesempatan untuk berbicara dengan Jorge," kata Marc Marquez dikutip BolaSport.com dari GPOne.

"Apa yang bisa saya katakan adalah pertama kali berada di atas Honda selalu sulit untuk pebalap manapun, terutama lap pertama," tuturnya.

Marquez lantas mengaku kagum dengan penampilan pebalap Yamaha Petronas SRT, Franco Morbidelli, pada tes kemarin.

Mengendarai Yamaha M1, anak didik Valentino Rossi itu berhasil mengakhiri hari pertama tes Valencia di posisi keenam.

"Morbidelli mengejutkan saya hari ini, dia sangat cepat dengan Yamaha dan itu mengonfirmasi peningkatan motor dan juga bagaimana mudahnya mengendarai motor itu," lanjutnya.

Adapun Marquez mengakhiri hari pertama tes Valencia di posisi kedua di bawah Maverick Vinales (Movistar Yamaha).

Pebalap berjuluk Baby Alien itu berhasil mencatatkan waktu putaran terbaik 1 menit 31,718 detik dari 25 putaran.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Nugyasa Laksamana
Sumber : BolaSport.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X