Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Khabib Nurmagomedov Tak Hadir di Sidang Kerusuhan Pasca Pertarungannya dengan McGregor

By Samsul Ngarifin - Senin, 5 November 2018 | 13:25 WIB
  Dana White (Presiden UFC) saat menengahi Khabib Nurmagomedov (kiri) dan Conor McGregor dalam sesi timbang badan UFC 229 yang digelar pada Jumat (5/10/2018) sore waktu Amerika Serikat.
twitter.com/UFC
Dana White (Presiden UFC) saat menengahi Khabib Nurmagomedov (kiri) dan Conor McGregor dalam sesi timbang badan UFC 229 yang digelar pada Jumat (5/10/2018) sore waktu Amerika Serikat.

 Petarung UFC asal Rusia, Khabib Nurmagomedov, menolak untuk mengahadiri sidang NSAC (Komisi Atletik Negara Nevada).

Sidang tersebut membahas tentang kerusuhan yang terjadi setelah pertarungan UFC 229 antara Khabib Nurmagomedovdan Conor McGregor (Republik Irlandia).

Saat ini, Nurmagomedov dan McGregor dijatuhi hukuman larangan bermain tanpa batas waktu.

Hukuman tersebut akan diberlakukan hingga NSAV selesai melakukan penyelidikan terkait kerusuhan setelah UFC 229.

(Baca Juga: Sang Manajer Ingin Pertarungan Khabib Nurmagomedov Selanjutnya Tembus 50 Juta Dolar AS)

Selain larangan bertarung, Nurmagomedov hanya akan mendapatkan separuh dari uang yang seharusnya diterimanya, yakni 2 juta dolar AS (Rp 30 miliar).

Begitu juga dengan McGregor yang mendapat 3 juta dolar AS (Rp 45 miliar).

NSAC dijadwalkan melaksanakan agenda dengar pendapat alias hearing dengan Nurmagomedov dan McGregor pada 10 Desember mendatang.

Namun, Nurmagomedov mengatakan bahwa dia tidak akan hadir pada sidang tersebut.


Editor : Imadudin Adam
Sumber : mirror.co.uk


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X