Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rekap Pertandingan Wakil Indonesia pada Hari Kedua Japan Open 2018

By Any Hidayati - Rabu, 12 September 2018 | 19:18 WIB
  Marcus Fernaldi Gideon (kiri) dan Kevin Sanjaya Sukamuljo (kanan) saat melakoni partai final bulu tangkis nomor ganda putra Asian Games 2018, Selasa (28/8/2018).
FERNANDO RANDY/TABLOID BOLA
Marcus Fernaldi Gideon (kiri) dan Kevin Sanjaya Sukamuljo (kanan) saat melakoni partai final bulu tangkis nomor ganda putra Asian Games 2018, Selasa (28/8/2018).

 Pada hari kedua turnamen Japan Open 2018, Rabu (12/9/2018), tercatat ada delapan wakil Indonesia yang bertarung demi tiket 16 besar.

Kedelapan wakil tersebut tersebar di dua sektor yaitu ganda putra dengan enam wakil dan dua wakil ganda putri.

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto sukses membuka kran dengan menang 21-17, 21-18 atas Ong Yew Sin/Teo Ee Yi (Malaysia) dalam waktu 35 menit.

Namun, hasil apik ini tidak diikuti oleh Ricky Karanda Suwardi/Angga Pratama yang kalah 13-21, 11-21 dari Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen (Denmark).

Sementara Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, Berry Angriawan/Hardianto, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, dan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo berhasil lolos dari babak pertama Japan Open 2018.

Ganda putra Indonesia pun sukses memberikan hasil memukau pada hari Rabu ini dengan 'hanya' kehilangan 1 dari 6 wakil yang bertanding.

Saat ganda putra tampil hampir sempurna, dua ganda putri Indonesia justru tumbang secara bergiliran.


Pasangan ganda putri Indonesia, Anggia Shitta Awanda/Ni Ketut Mahadewi Istarani, tersingkir di babak perempat final Kejuaraan Dunia 2018, Jumat (3/8/2018). (BADMINTONINDONESIA.ORG)

Anggia Shitta Awanda/Ni Ketut Mahadewi Istarani dan Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta sama-sama dikalahkan wakil tuan rumah dan harus angkat koper dari Japan Open 2018.


Editor : Nugyasa Laksamana
Sumber : BolaSport.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X