Team order merupakan langkah lumrah bagi tim F1 untuk mencapai kemenangan.
Namun, hal ini sepertinya tidak disepakati oleh pebalap Ferrariasal Jerman, Sebastian Vettel.
Dilansir BolaSport.com dari Autosport, Rabu (5/9/2018), Vettel mengaku tidak mau Ferrari melakukan team order kepada rekan setimnya, Kimi Raikkonen.
(Baca juga: Valtteri Bottas Tidak Keberatan Bantu Lewis Hamilton, Asal...)
Padahal, pada balapan F1 GP Italia 2018 yang berlangsung di Sirkuit Monza, akhir pekan lalu, tim rival Ferrari, Mercedes, justru melakukan team order demi memuluskan laju Lewis Hamilton dalam meraih kemenangan.
Dalam balapan tersebut, Valtteri Bottas, dikorbankan dengan menjadi "pengganggu" Raikkonen supaya Hamilton dapat memperlebar jarak waktu.
"Bagi saya cukup jelas, saya senang bisa balapan dengan melawan tiga mobil (dua Mercedes dan satu Ferrari). Saya bahkan senang bisa melawan 19 mobil," tutur Vettel.
"Saya pikir, saya tidak pernah berada di posisi yang berbeda dari itu. Hal itu tidak apa-apa. Saya tidak mengharapkan lain-lain," kata Vettel lagi.
Sebastian Vettel menyudahi balapan di Monza dengan finis di urutan keempat.
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | Autosport.com |
Komentar