Menteri Pemuda dan Olahraga, Imam Nahrawi menuturkan bahwa Asian Para Games 2018 harus sama meriahnya dengan Asian Games 2018.
Menpora mengatakan ini dalam diskusi Forum Merdeka Barat pada Senin, (3/9/2018).
"Asian Para Games tentu harus dijaga juga semangatnya," tutur Menpora.
"Inginnya Asian Para Games lebih meriah dari Asian Games. Kita juga sudah kordinasikan dengan Inapgoc," lanjutnya.
(Baca Juga: Menpora: Pelatih dan Asisten Pelatih Berprestasi Sedang Diusahakan agar Bisa Menjadi Dosen)
Untuk menggelar Asian Para Games 2018 yang meriah, Menpora mengatakan butuh volunter yang hebat.
"Butuh juga volunter yang hebat dalam event tersebut," pungkas Menpora.
Sebelumnya Menpora dan beberapa atlet yang mendapat medali di Asian Games 2018menghadiri diskusi Media Forum Merdeka Barat 9 (FMB9) dengan tema "Sukses Prestasi Atlet, Lampaui Target Asian Games 2018".
Dalam forum diskusi itu hadir trio atlet panjat tebing, Aries Susanti, Puji Lestari, dan Aspar Jelolo.
Selain itu salah satu atlet atletik Indonesia, Emilia Nova juga turut hadir dalam forum diskusi tersebut.
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | - |
Komentar