Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

TNI-Polri Jamin Keamanan Asian Games 2018

By Noverta Salyadi - Selasa, 14 Agustus 2018 | 17:09 WIB
Gubernur Sumsel, Alex Noerdin dan Kapolda Sumsel Irjen Pol Zulkarnain Adinegara didampingi Kapolresta Palembang, Kombes Wahyu Bintono meninjau pasukan pengaman Asian Games 2018 di Jakabaring, Palembang.
NOVERTA SALYADI/BOLASPORT.COM
Gubernur Sumsel, Alex Noerdin dan Kapolda Sumsel Irjen Pol Zulkarnain Adinegara didampingi Kapolresta Palembang, Kombes Wahyu Bintono meninjau pasukan pengaman Asian Games 2018 di Jakabaring, Palembang.

Pelaksanaan Asian Games 2018 tinggal 5 hari lagi, dan beberapa atlet dari mancanegara maupun tuan rumah sudah mulai berdatangan ke Jakabaring Sportcity, Palembang.

TNI dan Polri memberikan jaminan keamanan pada pelaksanaan Asian Games yang dihelat pada 18 Agustus – 2 September 2018, baik di tempat pertandingan maupun di tempat yang dianggap rawan.

Di Palembang sendiri TNI dan Polri sudah menyiapkan 7.545 personel yang terdiri dari pasukan TNI dan Polri dan dibantu Satuan Polisi Pamong Praja.

(Baca Juga: Sayap-sayap Timnas U-23 Indonesia, Sektor Kiri Jauh Lebih Dominan)

Kapolda Sumatera Selatan, Irjen Pol Zulkarnain Adinegara, mengatakan pengamanan difokuskan ditempat-tempat strategis.

Seperti di 11 venue pertandingan dikawasan Jakabaring Sport City (JSC), tempat wisata, serta tempat akomodasi 5 ribu lebih atlet serta ofisial.

Menurut Zulkarnain Persiapan pengamanan sudah dilakukan jauh hari sebelum pelaksanaan Asian Games dengan melakukan beragam pelatihan dan simulasi.

Pengamanan Asian Games itu sendiri untuk mengantisipasi ancaman keamanan mulai dari gangguan kamtibmas hingga aksi terorisme.

"Ini bentuk pernyataan kepada dunia internasional bahwa Palembang, Sumatera Selatan, siap mengamankan. Pangdam juga hadir di sini."

"Pasukan sudah mengerti ditempatkan di mana, apa tugasnya, sampai kapan, laporan kepada siapa sudah jelas. Intinya kami siap," ujar Zulkarnain usai Gelar Pasukani Among Raga 2018 dalam rangka pengamanan Asian Games 2018 di JSC Palembang, Selasa (14/8/2018).

Selain antisipasi tindak kriminalitas, pengamanan lalu lintas juga menjadi sorotan.

(Baca Juga: Masa Depan Son Heung-min di Tottenham Hotspurs akan Ditentukan di Asian Games 2018)

Pihak kepolisian menyediakan fasilitas pengawalan bagi atlet dan ofisial selama perjalanan dari bandara menuju JSC, bila mereka tidak mau menggunakan LRT yang kerap bermasalah dalam operasionalnya.

"Ini sudah berjalan, kami siapkan pengawalan angkutan. Tidak sampai 30 menit mereka sudah sampai di JSC," jelasnya.

Gubernur Sumatera Selatan, Alex Noerdin, mengatakan kesiapan aparat kemanan sudah direncanakan dengan baik.

"Kita meminta kepada petugas pengamanan untuk tegas tapi tetap tersenyum karena ini adalah pesta olahraga," tegas Alex Noerdin.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Nugyasa Laksamana
Sumber : BolaSport.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X