Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Direktur Tim Honda Akui Marc Marquez Punya Strategi yang Pintar

By Bayu Nur Cahyo - Kamis, 19 Juli 2018 | 08:52 WIB
Marc Marquez saat menjalani sesi latihan bebas di Sirkuit Sachsenring, Jerman, Jumat (13/7/2018).
DOK. MOTOGP
Marc Marquez saat menjalani sesi latihan bebas di Sirkuit Sachsenring, Jerman, Jumat (13/7/2018).

Kemenangan pebalap Repsol Honda, Marc Marquez di GP Jerman dianalisa oleh direktur tim Honda, Alberto Puig.

Pada balapan yang digelar di Sachsenring, Minggu (15/7/2018), tersebut, Marc Marquez sukses menjadi pemenang dan menaiki podium tertinggi.

Marquez mengalahkan duo Movistar Yamaha, Valentino Rossi dan Maverick Vinales yang finis di belakangnya.

(Baca juga: Resmi! Tim Pabrikan Yamaha Bakal Ganti Nama Mulai Musim Depan)

Mengenai hasil gemilang yang diraih oleh pebalapnya itu, Alberto Puig mengungkapkan rencana bagus yang dimiliki oleh Marquez.

"Rencana dia (Marquez) adalah menunggu untuk sebuah start bagus guna menjaga ban yang dia pakai," kata Puig yang dilansir Juara.net dari Speedweek.

Lebih lanjut, Puig juga mengungkapkan bahwa balapan di Sachsenring tidak berjalan mudah, tetapi Marquez mampu tampil gemilang berkat rencana pintarnya itu.

"Itu adalah balapan yang tidak mudah, kami tahu saat itu banyak pebalap akan mampu memimpin pada awal balapan," tutur Puig.

"Namun, Marquez sangat pintar, dia tahu dengan tepat bagaimana menggunakan kecepatan tambahannya," kata Puig menambahkan.

Berkat kemenangan yang diraihn pada MotoGP Jerman 2018, Marc Marquez semakin kokoh di puncak klasemen MotoGPmusim ini.


Editor : Imadudin Adam
Sumber : speedweek.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X