Indonesia dipastikan mendapat tambahan amunisi untuk Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2018 setelah pasangan Yantoni Edi Saputra/Marsheilla Gischa Islami mendapat kesempatan tampil.
Ganda campuran Indonesia ini baru saja menerima undangan untuk turun pada ajang yang digelar di Nanjing, China pada 30 Juli hingga 5 Agustus 2018.
Sebelum Yantoni/Gischa, pasangan Ronald Alexander/Annisa Saufika mengamankan tiket untuk tampil pada turnamen Kejuaraan Dunia 2018.
Dengan keputusan ini maka dipastikan akan ada 17 wakil Indonesia yang terbagi dalam tiga tunggal putra, dua tunggal putri, dan masing-masing empat pasangan di sektor ganda.
Jumlah ini jauh lebih banyak ketimbang tahun lalu. Pada edisi kejuaraan dunia sebelumnya, Indonesia hanya mengirim 12 wakil saja.
Jadwal turnamen yang berbarengan dengan SEA Games Kuala Lumpur 2017 saat itu membuat kekuatan bulu tangkis Indonesia terpecah.
Akankah tahun ini keputusan serupa akan diambil mengingat jadwal yang berdekatan dengan Asian Games 2018?
Kita tunggu saja kabar terbaru dari Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI).
Baca Juga: Ini Dia Wakil Indonesia yang Bertarung di Hari Pertama Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2017
Berikut adalah daftar lengkap 17 wakil Indonesia di Kejuaraan Dunia 2018:
Tunggal Putra
- Jonatan Christie,
- Anthony Sinisuka Ginting,
- Tommy Sugiarto
Tunggal Putri
- Fitriani,
- Gregoria Mariska Tunjung
Ganda Putra
- Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon,
- Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto,
- Berry Angriawan/Hardianto,
- Wahyu Nayaka Arya Pankaryanira/Ade Yusuf Santoso
Ganda Putri
- Greysia Polii/Apriyani Rahayu,
- Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta,
- Anggia Shitta Awanda/Ni Ketut Mahadewi Istarani,
- Siti Fadia Silva Ramadhanti/Agatha Imanuela
Ganda Campuran
- Praveen Jordan/Melati Daeva Octavianti,
- Hafiz Faisal/Gloria Emanuelle Widjaja,
- Ronald Alexander/Annisa Saufika,
- Yantoni Edi Saputra/Marsheilla Gischa Islami
Editor | : | Nugyasa Laksamana |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar