Kejuaraan dunia balap mobil Formula 1 (F1) akan kembali memanaskan akhir pekan dengan persaingan serta adu gengsi dari pebalap dan tim yang berlomba.
Pebalap Ferrari, Sebastian Vettel, tentunya tidak akan menyia-nyiakan balapan kali ini untuk kembali memangkas jarak poin dengan sang pemuncak klasemen, Lewis Hamilton (Mercedes).
Baca juga: F1 GP Canada 2018 - Oh! Jadi Ini Rahasia Sebastian Vettel Bisa Raih Pole Position
Saat ini Vettel, yang berada di peringkat kedua, baru mengumpulkan 96 poin dan terpaut 14 poin dari Hamilton.
Raihan pole position di dalam genggaman membuat Vettel difavoritkan untuk memutus rentetan kemenangan Hamilton di Kanada selama tiga musim terakhir atau sejak 2015.
VET: "Yesterday I just couldn't get the rhythm, but today it was switched on. The car just kept getting quicker!" #CanadianGP #F1 pic.twitter.com/Xes0TW4gpn
— Formula 1 (@F1) June 9, 2018
Sementara itu, sosok pebalap Red Bull Racing, yaitu Max Verstappen, juga tidak dapat disepelekan pada balapan kali ini.
Verstappen yang tengah mendapat tekanan akibat penampilan sembrononya sepanjang musim ini, tentunya punya motivasi lebih untuk membungkam kritikan yang diterimanya.
Penampilan impresif sepanjang latihan bebas serta posisi start yang cukup strategis juga membuat Verstappen berpeluang untuk menaiki podium tertinggi di Sirkuit Gilles-Villeneuve.
Baca juga: Ini Motor yang akan Menandai Kembalinya Pabrikan Paling Sukses di MotoGP
Balapan seri ketujuh F1 GP Kanada akan digelar pada Minggu (10/6/2018) waktu setempat atau Senin pukul 01.10 WIB dan tidak akan disiarkan langsung oleh stasiun televisi nasional.
Editor | : | Nugyasa Laksamana |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar