Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal Piala Thomas dan Uber, Selasa, 22 Mei 2018

By Any Hidayati - Selasa, 22 Mei 2018 | 08:38 WIB
Tim Piala Thomas dan Uber Indonesia berfoto di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, jelang keberangkatan ke Bangkok, Thailand, Rabu (16/5/2018) pagi.
NUGYASA LAKSAMANA/BOLASPORT.COM
Tim Piala Thomas dan Uber Indonesia berfoto di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, jelang keberangkatan ke Bangkok, Thailand, Rabu (16/5/2018) pagi.

 Memasuki hari ketiga penyelenggaraan, Selasa (22/5/2018), tensi Piala Thomas dan Uber 2018 semakin panas karena setiap tim ingin menampilkan yang terbaik.

Para Arjuna dan Srikandi Indonesia hari ini masing-masing akan melakoni laga kedua Piala Thomas-Uber 2018 di grup B dan grup D.

Gregoria Mariska Tunjung dkk akan bertanding melawan Prancis pada pukul 09.00 WIB di lapangan 4 Impact Arena, Bangkok, Thailand.

Sedangkan, Kevin Sanjaya Sukamuljo cs akan melawan Thailand pada pukul 19.00 WIB di lapangan 1 dan dijadwalkan bakal ditayangkan langsung oleh TVRI.

(Baca Juga: Piala Thomas 2018 - Nasi Sudah Jadi Bubur, Legenda Bulu Tangkis Ini Salahkan Malaysia dalam Hal Pemilihan Pemain)

Selain Indonesia, beberapa negara seperti China, Jerman, Taiwan, Denmark, Rusia, dan Prancis juga akan melakoni laga pada hari ini.

Seperti dua hari sebelumnya, pertandingan hari ini akan dibagi dalam tiga sesi dengan menggunakan empat lapangan, yaitu pukul 09.00, 14.00, dan 19.00 WIB.

Berikut ini jadwal lengkap Piala Thomas dan Uber 2018 hari Selasa (22/5/2018):

Sesi Pukul 09.00 WIB

  1. Piala Uber Grup D - China vs Malaysia
  2. Piala Thomas Grup D - Denmark vs Rusia
  3. Piala Thomas Grup C - Jepang vs Jerman
  4. Piala Uber GrupD - Indonesia vs Prancis

Sesi Pukul 14.00 WIB

  1. Piala Thomas Grup C - Taiwan vs Hong Kong
  2. Piala Uber Grup C - Korea Selatan vs Denmark
  3. Piala Thomas Grup D - Malaysia vs Algeria
  4. Piala Uber Grup C - Rusi vs Mauritis

Sesi Pukul 19.00 WIB

  1. Piala Thomas Grup B - Indonesia vs Thailand
  2. Piala Thomas Grup A - China vs India
  3. Piala Uber Grup B - Taiwan vs Jerman
  4. Piala Thomas Grup A - Prancis vs Australia

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Imadudin Adam
Sumber : thomasubercups2018.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X