Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

3 Pemain Bola Ini Buktikan Pendidikan dan Olahraga Bisa Jalan Bareng

By HAI Online - Rabu, 2 Mei 2018 | 16:04 WIB
Pelatih Manchester United, Jose Mourinho (kanan), dan pemainnya Juan Mata, pada pertandingan Liga Inggris melawan Huddersfield Town di Old Trafford, Sabtu (3/2/2018).
PAUL ELLIS/AFP
Pelatih Manchester United, Jose Mourinho (kanan), dan pemainnya Juan Mata, pada pertandingan Liga Inggris melawan Huddersfield Town di Old Trafford, Sabtu (3/2/2018).

Sepakbola dan pendidikan, biasanya jadi dua hal yang saling bertolak belakang. Ada anggapan yang muncul, kalo ingin jadi pemain bola, ya haruslah ngorbanin pendidikan. Kedua hal ini nggak bisa buat dijalanin berbarengan.

Tapi, bagi beberapa pemain bola ini, mungkin pernyataan tersebut tidaklah berlaku. Walaupun kesibukan di lapangan hijau sangat nyita waktu, tapi mereka masih bisa nyelesain pendidikan hingga gelar sarjana. Ada yang tau siapa aja mereka?

Cek deh: 3 Pesepakbola yang Dapat Standing Ovation dari Tim Lawan


 
1.    Pavel Nedved
Bagi kamu yang ngefans banget sama Juventus, pasti tau banget sama pemain yang satu ini. Ya, Nedved, legenda Juventus ini, selain jago ngatur lini tengah, ternyata doi juga jago soal ilmu matematika lho! Bagi yang belum tau, semasa masih bermain, Nedved telah memiliki gelar diploma matematika. Buat kamu yang jago main bola tapi lemah di matematika, mungkin kamu bisa belajar dari kisah Nedved ini.

 


 
2.    Juan Mata
Gelandang asal Spanyol ini masih aktif bermain untuk lini tengah Manchester United. Pintar di lapangan, dan juga pintar di luar lapangan, itulah yang mungkin tergambar pada sosok Juan Mata. Buat kamu yang nggak percaya bisa lulus kuliah sambil jadi pemain bola, mungkin mata bisa jadi inspirasi kamu. Mata adalah lulusan jurusan jurnalistik di Universidad Politecnica de Madrid.

 


 
3.   Edwin Van der Sar
Tinggi badanya, tinggi pula pendidikannya. Eks kiper timnas Belanda ini ternyata udah bergelar Master lho! Habis pensiun dari sepak bola professional, doi ngelanjutin pendidikannya di jurusan magister manajemen olahraga dan udah lulus tahun 2013 lalu.

Penulis: Petrus Tomy

 


Editor :
Sumber : HAI-ONLINE.COM


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X