Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Inilah 5 Manfaat Kesehatan Senam Ritmik

By Intisari Online - Selasa, 1 Mei 2018 | 07:20 WIB
Manfaat senam ritmik
vivecampus.com
Manfaat senam ritmik

Manfaat yang didapat dengan melakukan senam ritmik ternyata sangat banyak.

Senam ritmik atau senam irama merupakan salah satu jenis olahraga senam yang menggunakan irama atau musik dalam setiap gerakannya.

Senam ritmik tidak hanya memberi manfaat fisik tetapi juga manfaat emosional dan intelektual.

(Baca Juga: Mohamed Salah Terlibat Konflik dengan Federasi Sepak Bola Mesir karena Gambar di Badan Pesawat)

Senam ritmik dapat mengembangkan keterampilan, membantu meningkatkan fokus, ketekunan dan dedikasi.

Dilansir dari tunegym.com, berikut ini adalah manfaat senam ritmik:

1. Kesehatan dan kebugaran

Melalui senam ritmik, kekuatan otot, fleksibilitas serta koordinasi tangan-mata dapat dikembangkan.

Selain itu, melalui setiap gerakan senam, denyut jantung meningkat yang sangat bermanfaat bagi kesehatan jantung.

 Senam ritmik menjadikan tubuh lebih bugar dan mencegah berbagai penyakit dan kondisi kesehatan seperti obesitas, diabetes dan penyakit jantung.

2. Percaya diri dan harga diri

Jika memiliki masalah dengan kepercayaan diri dan harga diri, senam ritmik dapat membantu.

Ketika seseorang menguasai teknik dan gerakan senam, dia pasti akan merasa bahagia dan percaya diri.

(Baca Juga: Membiarkan Pemain Ini Pergi adalah Keputusan Terberat dalam Karier Pep Guardiola)

3. Interaksi sosial dan dinamika kelompok

Melakukan senam ritmik adalah cara yang bagus untuk mengembangkan keterampilan sosial.

Olahraga ini melibatkan interaksi sosial dan dinamika kelompok dalam melakukan urutan gerak senam.

4. Perkembangan otak

Seperti disebutkan sebelumnya, dengan senam, pikiran berkoordinasi dengan tubuh untuk melakukan gerakan.

Ini adalah stimulus sensori yang sangat baik yang akan melibatkan Anda dalam pembelajaran aktif. 

5. Gaya hidup aktif

Sama seperti olahraga lainnya, senam ritmik mendorong gaya hidup aktif, yang sangat penting untuk kesehatan dan kebugaran.

Selalu ingat bahwa tanpa gaya hidup aktif, seseorang akan lebih berisiko terkena penyakit.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Imadudin Adam
Sumber : tunegym.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X