Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Inilah LRT Palembang yang Siap Memfasilitasi Para Atlet di Asian Games 2018

By Intisari Online - Sabtu, 21 April 2018 | 12:49 WIB
LRT Palembang
Kompas.com
LRT Palembang

Kereta Ringan ini akan mampu membawa memudahkan para atlet bertransportasi pada Asian Games 2018.

PestaAsia.com - Para atlet kini akan dapat menikmati fasilitas terbaik dari kereta ringan yang sudah siap beroperasi di Palembang.

Sebelumnya, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi didampingi Gubernur Sumatera Selatan Alex Noerdin, Sekretaris Daerah Provinsi Sumatera Selatan Nasrun Umar dengan resmi melaunching Penerimaan Trainset Light Rail Transit (LRT) Sumatera Selatan (Sumsel) di Pelabuhan Boom Baru Palembang, Jumat (20/04/2018).

Dikutip dari Tribunnews.com, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menginginkan Light Rail Transit (LRT) dapat menjadi life style di perkotaan Palembang.

Dimana menurutnya, LRT ini banyak manfaatnya tidak hanya untuk pertumbuhan ekonomi tetapi juga untuk mengatasi kemacetan bagi masyarakat.

Launching LRT
Tribunnews
Launching LRT

"LRT ini bisa bermanfaat bagi masyrakat, LRT ini juga bisa menyelesaikan masalah kemacetan terutama kalau mau ke airport. Kita akan terapkan tarif yang sesuai dengan masyarakat, "tuturnya.

Atas nama Kementerian Perhubungan sangat mengapresiasi dan berterimakasih untuk semua pihak, semoga kita bisa melayani masyarakat Sumsel dengan baik.

"Ini impian seluruh masyarakat provinsi Sumsel, Alhamdullilah kita yang pertama mewujudkannya," singkat Alex dalam kata sambutannya.

Kabar baiknya, Light Rail Transit ( LRT) metropolis bakal beroperasi jelang Asian Games 2018.


Editor :
Sumber : kompas.com, Tribunnews.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X