Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

4 Atlet Renang Cowok Korea yang Keren dan Berprestasi

By Redaksi Cewekbanget - Senin, 16 April 2018 | 18:11 WIB
Kenalan dengan atlet renang Korea, yuk.
swimswam.com
Kenalan dengan atlet renang Korea, yuk.

Korea terbukti banyak mencetak atlet berprestasi, salah satunya di cabang renang.

Masing-masing negara di dunia ini, punya anak kebanggaan yang bisa membuat negara merak jadi merasa bangga. Salah satu prestasi yang bisa dilihat adalah dengan menjadi atlet yang berprestasi.

Seluruh warga di suatu negara pasti akan bangga jika atlet mereka berhasil mengukir sejarang dan menjadi juara di pertandingan internasional.

Sama nih dengan di Korea, mereka juga punya beberapa atlet yang bsia dibanggakan, temasuk atlet renang.

Ini dia 4 atlet renang cowok berprestasi Korea, keren!

Park Tae Hwan


Park Tae Hwan(swimswam.com)

Dilansir dari laman biography.com, Park Tae Hwan adalah perenang Korea Selatan pertama yang berhasil menang medali di bidang renang untuk 400 meter freestyle Olimpiade.

Dia juga merupakan perenang Asia pertama yang mendapatkan medali emasi di 400 meter freestyle pada 2008 Summer Olympics di Beijing, Cina.

Dia merupakan cowok kelahiran tahun 1989, dan mulai mencintai renang ketika waktu dia berusia 5 tahun mengalami asma sehingga mengharuskannya berenang untuk bisa mengontrol penyakitnya ini. 

Yang Jung Doo


Yang Jung Doo(swimswam.com)

Atlet ini kelahiran tahun 1991 yang juga salah satu atlet renang Korea yang berhasil memecahkan rekor. Pada 2 Agustus 2013m di event 2013 World Auatics Championships pada Men’s 50 meter freestyle, Yang Jung Dong berhasil memecahkan rekor di Korea Sealatan dengan berhasil melakukan renang hanya dengan waktu 22.48 saja!

Won Young Jun


Won Young Jun(web.archive.org)

Won Young Jun ini masih muda, karena kelahiran tahun 1998. Namun dia sudah berhasil memecahkan 2 rekor pada tahun 2017 lalu. 

Untuk 50m backstroke, Young Jun berhasil memiliki waktu 25.02 saja saat World Championships di Budapest, Hungaria. Lalu pada bulan Oktober 2017, dia berhasil mmeiliki waktu 54.29 di 100m backstroke pada event 98th National Sports Festival di Chungbuk, Korea Selatan.

Chang Gyu Cheol


Chang Gyu Cheol(zimbio.com)

Chang Gyu Cheol spesialisasinya adalah di renang gaya kupu-kupu. Pada tahun 2010, Gyu Cheol berhasil mendapatkan medali emas untuk 100 m gaya kupu-kupu di Summer Youth Olympics di Singapura.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P



Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X