siapa sangka cewek - cewek cantik ini lihai menggiring si kulit bundar di lapangan hijau. Penulis: Dina Noviana Ertanti
Perhelatan pesta olahraga Asian Games akan segera digelar Moms.
Sebagai masyarakat Indonesia kita dapat mendukung secara langsung dengan datang ke arena pertandingan karena pada tahun ini Indonesia ditunjuk sebagai tuan rumah.
Asian Games 2018 akan dilaksanakan pada tanggal 18 Agustus hingga 2 september mendatang di Jakarta dan Palembang.
Event kali ini mempertandingkan 40 cabang olahraga dengan 15000 atlet yang berpartisipasi.
(Baca Juga: Dari Puluhan Pemain, Liga Inggris Cuma Punya 2 Transfer Sukses Musim Ini)
Nah Moms salah satu cabang olahraga yang akan dipertandingkan adalah sepakbola putri.
Hemm...sepak bola putri?
Ya salah satu olahraga yang sangat tidak familiar digeluti kaum hawa di telinga warga Indonesia.
Selain permainan mereka yang tak kalah dari pesepakbola putra, paras mereka yang cantik dapat menambah daya tarik di lapangan hijau Moms.
Siapa saja pesepak bola putri Indonesia yang pesonanya tak kalah dari artis?
(Baca Juga: Prediksi Mengatakan Dua Tim Raksasa Inggris Ini Tidak Bisa Ikut Liga Champions 2018-2019)
Dhanielle Daphne
Pesepak bola ini berasal dari Jakarta, dirinya memiliki hobi bermain bola sejak masih TK.
Dirinya sempat mendapat larangan dari kedua orang tuanya, tetapi karena kegigihan dan keseriusannya dirinya kini mealah mendapatkan dukungan penuh Moms.
Zahra Musdalifah
Pesepakbola cantik ini mulai menggiring si kulit bundar sejak usia 7 tahun lo Moms.
Berbeda dengan Dhanielle yang tidak mendapatkan dukungan orangtua, sosok ayah Zahra yang memperkenalkan sepak bola padanya.
(Baca Juga: Setelah 7 Musim, Liga Inggris Akhirnya Akui Kehebatan Sergio Aguero)
Susi Susanti
Pemain bola yang mungil ini salah satu pemain yang memiliki tendangan yang cukup keras Moms.
Atlet bola putri yang tak lagi muda ini belum juga memutuskan untuk menikah.
Walaupun sudah berumur pesonanya tak kalah dari yang muda.
Nah kini tim sepak bola putri sedang melangsungkan pemusatan latihan agar tampil maksimal dalam ajang Asian Games 2018.
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : |
Komentar