lapangan unik yang dibangun di tempak tak biasa di dunia.
Golf adalah menjadi salah satu cabang olahraga yang akan dipertandingkan dalam Asian Games Jakarta - Palembang mendatang.
Nah selain permainannya yang unik, ternyata ada lapangan-lapangan golf yang tidak kalah unik juga.
Melansir dari Golf.com, 5 tempat ini adalah lapangan golf yang dibangun di tempat tak biasa. Salah satunya ada di Yogyakarta lo!
1. Nullarbor Link, Nullarbor Plain, Asutralia
Nullarbor berasal dari bahasa Latin yang berarrti "tidak ada pohon," seperti di Nullarbor Plain sebuah hamparan luas yang tandus di Australia selatan.
Tapi ternyata di sana ada lapangan golf.
Lapangan ini menjadi yang terpanjang di dunia yang membentang sejauh 850 mil.
2. Brickyard Crossing, Indianapolis, Indiana
Lapangan golf ini terletak di dalam sirkuit balap mobil Indianapolis.
Tata letak lapangan ini dirancang oleh Pete Dye.
3. Legenda Golf & Safari Resort, Bosveld, Afrika Selatan
Lapangan golf ini terletak di ketinggian 1.200 kaki. Aksesnya juga hanya dapat dijangkau dengan helikopter.
Lokasinya berada dekat Gunung Hanglip.
4. Merapi Golf Course, yogyakarta, Indonesia
Berada di ketinggian 800 meter di atas permukaan laut, lapangan golf ini juga menyajikan pemandangan Gunung Merapi yang gagah.
Lapangan ini dirancang oleh master lapangan golf Thomson, Wolveridge & Perret.
5. Uummannaq, Greenland
Dalam keadaan lapangan yang serba tertutup salju, bola basket yang digunakan di lapangan ini bukan putih melainkan orens.
Lubang bola juga dibuat lebih lebar dari aturan pada umumnya.
Lapangan ini biasa digunakan untuk ajang World Ice Golf Championships yang diadakan setahun sekali.
Pemain harus bermain dalam suhu hingga minus 50 derajat Fahrenheit.
Editor | : | Jalu Wisnu Wirajati |
Sumber | : | Golf.com |
Komentar