Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

MotoGP Argentina 2018 - 3 Aksi Marc Marquez yang Merugikan Pebalap Lain

By Akbar Rosidianto - Senin, 9 April 2018 | 08:12 WIB
Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, mengendarai motornya saat melakoni sesi latihan bebas pertama MotoGP Argentina di Autodromo Termas de Rio Hondo circuit, Santiago del Estero, Jumat (6/4/2018).
JUAN MABROMATA/AFP PHOTO
Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, mengendarai motornya saat melakoni sesi latihan bebas pertama MotoGP Argentina di Autodromo Termas de Rio Hondo circuit, Santiago del Estero, Jumat (6/4/2018).

Sorotan kembali dialamatkan kepada pebalap Repsol Honda, Marc Marquez kala berlaga di Sirkuit Autodromo Termas de Rio Hondo, Minggu, (8/4/2018).

Sorotan ini didapat Marquez bukan karena prestasi atau manuver menakjubkan, melainkan karena berbagai ulah yang dilakukannya.

BolaSport.com mencatat, Marc Marquez mendapat hukuman sebanyak dua kali pada balapan GP Argentina musim ini.

(Baca Juga: Persib Vs Mitra Kukar - Didampingi Mario Gomez, Maung Bandung Raih Kemenangan Perdana)

Dua hukuman tersebut menggagalkan usaha Marquez untuk membalas kekalahan yang dideritanya pada seri balap sebelumnya.

Berikut BolaSport.com merangkum tiga ulah Marc Marquezpada balapan GP Argentina kali ini.

1. Tidak Mematuhi Instruksi Race Director

Setelah melakukan lap pemanasan bersama pebalap lainnya, motor Honda RC213 yang ditunggangi Marquez tiba-tiba mogok.

Sontak Marquez kaget dan langsung mendorong motornya demi menyalakan mesin tunggangannya.

Saat motornya mati, pihak panitia sudah mengarahkan Marquez untuk pergi ke pit.


Editor : Imadudin Adam
Sumber : twitter.com/crash_motogp


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X