Wisma atlet untuk Asian Games 2018 yang berda di Kemayoran lebih baik daripada Wisma Atlet Olimpiade 2016.
Hal ini diungkapkan oleh Dewan Olimpiade Asia (OCA) melalui Ketua panita penyelenggara Asian Games 2018 (Inasgoc), Erick Thohir.
Pernyataan itu ia katakan setelah menyelenggarakan rapat koordinasi persiapan Asian Games dan Asian Para Games di Kantor Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, Gambir, Jakarta, Kamis (5/4/2018).
“Standar wisma atlet itu dari OCA, di mana OCA sendiri sudah menyetujui dari segi ukuran kamar, panjangnya tempat tidur, serta lokasi wisma atlet. Dan kalo kita lihat kemarin nada statement yang mengatakan wisma atlet Asian Games lebih bagus daripada wisma atlet Olimpiade di Rio,” kata Erick Thohir.
(Baca Juga: BREAKING NEWS - Conor McGregor Mengamuk, Presiden UFC Siapkan Tuntutan Berat)
“Jadi yang penting kita itu mengikuti standar OCA dan kemarin hasil uji coba test event atlet yang tinggal di situ tidak ada yang komplain,” ujarnya.
Bahkan, sebelum pernyataan dari OCA. Erick Thohir pun mengaku sudah memprediksi wisma atlet Asian Games akan lebih baik dari ajang sekelas Olimpiade lantaran sudah melihat desainnya.
“Dan itu sudah saya yakini sejak setahun yang lalu, sebelum itu jadi. Melihat dari jumlah gedungnya, layoutnya, itu saya yakin lebih bagus,” sambungya.
Terakhir mengenai kekurangan Wisma Atlet Asian Games yang berada di kawasan Kemayoran tersebut, menurutnya ada di segi transportasi dan akan mengubah pintu masuk maupun keluar.
“Sekarang ini yang kita perbaiki di wisma atlet itu yang namanya bus stop, kemarin agak sempit, sekarang dilebarkan dan diperkuat. Dan kita sendiri nanti improve dari wisma atlet kita akan mengeluarkan dua pintu di mana ada pintu belakang dan pintu depan,” pungkasnya.
Editor | : | Imadudin Adam |
Sumber | : | Tribunnews.com |
Komentar