Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Nostalgia Pelatih Kepala Timnas Bulu Tangkis Denmark atas Hasil Undian Piala Thomas 2018

By Any Hidayati - Senin, 26 Maret 2018 | 11:35 WIB
  Tim Denmark melakukan selebrasi setelah memastikan meraih trofi Piala Thomas. Denmark memenangi laga babak final atas Indonesia, 3-2, di Kunshan Sports Center, Kunshan, China, Minggu (22/5/2016).
JOHANNES EISELE/AFP PHOTO
Tim Denmark melakukan selebrasi setelah memastikan meraih trofi Piala Thomas. Denmark memenangi laga babak final atas Indonesia, 3-2, di Kunshan Sports Center, Kunshan, China, Minggu (22/5/2016).

Jika Indonesia tetap optimis dengan hasil undian Piala Thomas dan Uber 2018, Denmark malah bernostalgia.

Pelatih kepala timnas bulu tangkis Denmark, Kenneth Jonassen, menyambut bahagia hasil undian dua turnamen beregu terbesar di dunia tersebut.

"Ini merupakan undian yang sangat menarik," ujar Jonassen seperti dikutip BolaSport.com dari Badminton.dk.

Memori nostalgia pun langsung muncul di benak Jonassen kala Tim Thomas Denmark berada satu grup dengan Lee Chong Wei dkk.

"Kami bersama dengan Malaysia dan ini akan mengulang semifinal 2016 jadi ini terasa seperti final grup. Mereka adalah tim yang harus kami hormati," kata Jonassen melanjutkan.

Kepala Pelatih Timnas Bulu Tangkis Denmark, Kenneth Jonassen
BWF

Pada semifinal Piala Thomas 2016, Denmark sukses menang tipis dengan skor 3-2 atas Malaysia dan berhak tampil di final.

Mathias Boe dkk sukses menjadi kampiun Piala Thomas 2016 setelah menang 3-2 atas Indonesia.

Meski antusias bertemu mantan lawan yang mereka segani, Jonassen pun tetap tak ingin meremehkan dua negara lainnya.

(Baca Juga: Deontay Wilder Diragukan Kemampuannya oleh Dillian Whyte)

"Di sisi lain, kami senang akan bertemu Rusia karena kami sudah saling tahu kemampuan masing-masing lewat Kejuaraan Beregu Eropa dan juga bertemu Algeria," kata Jonassen menegaskan.


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : badminton.dk


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X