Pasangan Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty, ingin mengakhiri kekeringan medali sektor ganda putra India pada Commonwealth Games 2018 yang digelar di Gold Coast, Queensland, Australia, 4-15 April mendatang.
"Ini adalah impian Ayah saya untuk melihat saya bermain di Commonwealth Games dan ketika mendengar bahwa saya terpilih, saya benar-benar bahagia," kata Satwiksairaj dikutip BolaSport.com dari Firstpost.com.
"Ini adalah mimpi bagi setiap atlet dan saya pikir kami cukup yakin dapat merauh medali. Kami sudah tahu cara bagaimana kami harus bermain," ujarnya.
Senada dengan Satwiksairaj, Chirag juga menyampaikan hal yang bernada optimistis yakni ingin mematahkan kekeringan gelar di sektor ganda putra.
"Tidak ada pasangan ganda putra India yang berhasil merebut medali pada Commonwealth Games. Jika Anda melihat masa lalu, para pemain Malaysia dan Inggris-lah yang mendominasi perebutan medali," kata Chirag.
Rasa optimistis Satwiksairaj/Chirag bukan tanpa alasan.
Pada musim kompetisi 2018, keduanya berhasil mencapai semifinal di Indonesia Masters dan tampil perdana pada All England Terbuka 2018.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | firstpost.com |
Komentar