Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

MotoGP Rilis Tim Peserta MotoE, Salah Satunya Milik Valentino Rossi

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Sabtu, 17 Maret 2018 | 18:01 WIB
Mantan pebalap MotoGP, Loris Capirossi, saat menjajal motor listrik yang akan digunakan untuk ajang MotoE.
instagram.com/capirossiloris
Mantan pebalap MotoGP, Loris Capirossi, saat menjajal motor listrik yang akan digunakan untuk ajang MotoE.

Persiapan kategori baru pada ajang balap MotoGP yakni MotoE resmi ditandai dengan pengumuman 11 tim yang akan jadi penampil pada musim perdana.

Tim independen dari kelas MotoGP pun mendominasi daftar tim yang turun pada ajang balapan motor listrik (elektrik) tersebut.

Tech3 Racing, LCR Team, Pramac Racing, Marc VDS, Angel Nieto Team, Avintia Racing, dan Gresini Racing akan mengisi pitlane pada kejuaraan tersebut.

Sementara itu, tim independen dari kelas menengah yaitu Pons Racing, Dynavolt Intact GP, SIC58 Squadara Corse, dan tim balap milik Valentino Rossi, Sky Racing Team VR46, akan melengkapi lima jatah tersisa.

(Baca Juga: Aprilia Merasa Bersalah Karena Memecat Sam Lowes)

"Akan ada 11 tim dan 18 motor yang ikut perlombaan. Semua motornya disediakan oleh Energica, (motornya) sama, jadi ini akan menjadi sebuah kejuaraan," kata direktur kejuaraan, Nicolas Goubert, yang dikutip BolaSport.com dari situs MotoGP.

"Kami belum memutuskan daftar treknya, tetapi seperti yang saya katakan, ini adalah pertemuan pembuka jadi segalanya harus dibicarakan," ucap Goubert menambahkan.

Perlombaan yang akan dilangsungkan pada tahun depan itu rencananya akan menggelar lima seri balap yang seluruhnya berlangsung di Eropa.

Adapun sebagai ajang pengenalan, sebuah putaran demo akan dilangsungkan pada setiap seri balap alias grand prix MotoGP.

Juara kelas 500cc, Simon Crafar, akan menjadi pebalap pertama yang akan melakukan putaran demonstrasi pada hari balapan GP Qatar, Minggu (18/3/2018).


Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : BolaSport.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X