Tim bola voli putri Jakarta Pertamina Energi meraih kemenangan penuh atas Jakarta Popsivo Polwan pada laga perdana putaran kedua Proliga 2018.
Pertamina menang dengan skor 3-0 (25-22, 25-19) pada laga yang berlangsung di GOR Purna Krida, Denpasar, Bali, Jumat (2/3/2018).
Laga berlangsung ketat sejak set pertama. Kedua tim bersaing ketat dalam perebutan poin. Meski sempat tertinggal 16-21, Popsivo mampu mendekat 20-22 melalui blok akurat.
Namun, Pertamina memperbaiki performa tim hingga merebut set ini dengan kemenangan.
(Baca juga: Cerita Awal Ratu Bulu Tangkis Asal Taiwan Memilih Terjun ke Olahraga Tepok Bulu)
"Tadi kami dapat tekanan karena lawan sudah pelajari hasil putaran pertama. Jadi, saya banyak merotasi pemain," kata pelatih Pertamina, M Anshori seusai laga.
Pada set kedua dan ketiga, permainan Popsivo mulai membaik. Namun, mereka sering gagal ketika melakukan sevis sehingga menguntungkan Pertamina.
"Permainan Anna Stepaniuk (pemain asing) sempat menurun pada set pertama dan kedua. Pada set ketiga, mulai membaik lagi," ujar Anshori.
"Pemain asing kami yang lain (Kyla Elizabeth Richey) merasa kepanasan sehingga mengalami kelelahan otot," aku Anshori.
Anshori menjelaskan bahwa kunci kemenangan tim adalah servis dan blok yang baik.
"Kami juga menjaga permainan kapten tim Popsivo, Amalia Fajrina. Dia adalah sosok leader. Kalau bisa mengatasi Amalia, kami akan mudah karena pain lain di Popsivo pasti akan terbawa," aku Anshori yang pernah menjadi pelatih Popsivo ini.
(Baca juga: Setelah Menjadi Salah Satu Wakil Indonesia di Swiss Open 2018, Peringkat Tunggal Putri Ini Meroket)
Sementara itu, asisten pelatih Popsivo, Ayip Rizal mengakui bahwa umpan, spike, dan durasi blok timnya masih kurang.
"Pada seri Palembang kami akan datangkan pemain dari Venezuela, Maria Angel Perez, untuk menutupi kekurangan tim. Pemain ini berposisi sebagai open spike," ujar Ayip.
Pada laga berikutnya, Minggu (4/3/2018), Pertamina akan berhadapan dengan Bekasi BVN. Adapun Popsivo menjumpai Bandung Bank BJB Pakuan.
Editor | : | |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar