Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Wawancara Ricky Karanda/Debby Susanto: Terus Bangun Chemistry

By Jumat, 23 Februari 2018 | 16:18 WIB
Pasangan ganda campuran, Debby Susanto dan Ricky Karanda Suwardi, ingin tampil lebih kompak.
YAKUB PRYATAMA/JUARA.NET
Pasangan ganda campuran, Debby Susanto dan Ricky Karanda Suwardi, ingin tampil lebih kompak.

Gebrakan yang dilakukan pelatih kepala ganda campuran, Richard Mainaky, pada awal tahun ini cukup mengejutkan pencinta bulu tangkis Indonesia.

Penulis: Yakub Pryatama

Richard mencoba melakukan penyegaran pada skuatnya dengan menceraikan pasangan Praveen Jordan/Debby Susanto.

Praveen Jordan kini berpasangan dengan Melati Daeva Oktavianti, sedangkan Debby Susanto berduet dengan pemain ganda putra, Ricky Karanda Suwardi.

Pertaruhan yang dilakukan Richard tersebut harus dibuktikan kedua pasangan dengan penampilan oke.

(Baca juga: Angkat Besi Kelas 62 Kg Dihapus pada Asian Games 2018, Menpora Kirim Surat kepada OCA)

Setelah mengarungi tiga turnamen di awal tahun, yaitu Super Series Malaysia Masters Super 500, Super Series Indonesia Masters Super 500, dan Super Series India Terbuka Super 500, performa Ricky Karanda Suwardi/Debby Susanto diharapkan bisa lebih baik dan lebih padu di lapangan.

Juara.net berkesempatan mewawancarai pasangan itu di pelatnas Cipayung usai latihan pada Rabu (21/2/2018). Berikut petikannya.

Berbeda saat dengan Praveen, ketika bermain dengan Ricky, Debby terlihat tampil dominan di lapangan. Apa yang membuat Debby tampil lebih menguasai lapangan?

Debby (D): Mungkin saya tampil dominan di lapangan supaya tahu cara bermain Ricky seperti apa.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Tabloid BOLA


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X