Ajang balap MotoGP dapat dikatakan merupakan olahraga balap motor yang memiliki popularitas tertinggi di dunia.
Bahkan ajang balap motor yang juga berskala internasional, seperti World Superbike (WSBK), belum mampu menggeser popularitas MotoGP.
Berbicara mengenai pabrikan, saat ini terdapat tiga pabrikan motor yang menjadi pesaing utama dalam perebutan gelar juara dunia yakni Honda, Yamaha, dan Ducati.
Sejak era MotoGP dimulai pada 2002. Tercatat baru tiga pabrikan tersebut yang mampu membawa pebalapnya menjadi juara dunia.
Valentino Rossi sendiri menjadi pebalap tersukses sejak era MotoGP dimulai, yakni dengan koleksi lima gelar juara dunia MotoGP.
(Baca juga: Inilah Daftar Gaji Tertinggi Pebalap MotoGP 2018, Bukan Valentino Rossi yang Pertama)
Namun saat ini, pria berkebangsaan Italia itu mulai kalah bersaing dengan para pebalap berpaspor Spanyol.
Sejak tahun 2010, hanya Casey Stoner (Australia) yang mampu menjadi juara dunia MotoGP pada 2011.
Pada musim 2018 setidaknya ada sembilan pebalap berkebangsaan Spanyol yang turun pada kelas MotoGP, terbanyak di antara negara lain.
Selain itu, pada tahun ini ada juga pebalap dari kawasan Asia Tenggara yang turun di kelas MotoGP yakni Hafizh Syahrin (Malaysia).
Pada musim 2018, total ada 24 pebalap yang berasal dari 10 negara berbeda.
Berikut persebaran negara asal 24 pebalap MotoGP pada musim 2018:
1. Spanyol - (Marc Marquez, Dani Pedrosa, Maverick Vinales, Jorge Lorenzo, Pol Espargaro, Aleix Espargaro, Tito Rabat, Alex Rins, dan Alvaro Bautista)
2. Italia - (Valentino Rossi, Andrea Dovizioso, Andrea Iannone, Danilo Petrucci, dan Franco Morbidelli)
3. Inggris - (Cal Crutchlow, Scott Redding, dan Bradley Smith)
4. Prancis - (Johann Zarco)
5. Jepang - (Takaaki Nakagami)
6. Swiss - (Tom Luthi)
7. Belgia - (Xavier Simeon)
8. Malaysia - (Hafizh Syahrin)
9. Republik Ceska - (Karel Abraham)
10. Australia - (Jack Miller)
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | MotoGP.com |
Komentar