Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Giliran Dani Pedrosa Jadi yang Tercepat pada Tes Pramusim MotoGP 2018 di Thailand

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Minggu, 18 Februari 2018 | 18:32 WIB
Pebalap tim Repsol Honda, Dani Pedrosa, memacu motornya pada hari kedua tes pramusim MotoGP 2018 di Sirkuit Internasional Sepang, Malaysia, 29 Januari 2018.
MANAN VATSYAYANA/AFP PHOTO
Pebalap tim Repsol Honda, Dani Pedrosa, memacu motornya pada hari kedua tes pramusim MotoGP 2018 di Sirkuit Internasional Sepang, Malaysia, 29 Januari 2018.

Pebalap Repsol Honda, Dani Pedrosa, tampil sebagai yang tercepat pada hari terakhir tes pramusim MotoGP 2018 yang berlangsung di Sirkuit Buriram, Thailand.

Pedrosa mencatat waktu putaran terbaik, 1 menit 29,781 detik. Dia mengalahkan catatan waktu putaran milik Johann Zarco (Yamaha Tech3) yang sebelumnya sempat menjadi yang paling cepat.

Rekan setim Pedrosa, Marc Marquez, berada di urutan keempat. Di depan Marquez, ada pebalap LCR Honda, Cal Crutchlow.

Melengkapi posisi lima besar ialah pebalap Suzuki Ecstar, Alex Rins, dengan catatan waktu putaran 1 menit 30,178 detik.

(Baca Juga: Tes Pramusim MotoGP 2018 - Valentino Rossi: Honda dan Ducati Tahu Apa yang Tidak Kami Tahu)

Sementara itu, duo pebalap tim Movistar Yamaha, Valentino Rossi dan Maverick Vinales, menempati posisi ke-10 dan ke-12.

Rossi menjadi satu-satunya pebalap tim tersebut yang berhasil memperbaiki catatan waktu putaran. 

Runner-up MotoGP musim lalu Andrea Dovizioso (Ducati) juga sukses mempertajam waktu putarannya. Namun begitu, Dovizioso hanya bisa menempati posisi tercepat ketujuh.

(Baca Juga: Jorge Lorenzo: Fairing Baru Terlihat Seperti Berada di F1)

Berbeda dengan hasil Dovizioso, rekan setimnya, Jorge Lorenzo, justru tidak dapat tampil bagus setelah hanya mencetak waktu putaran terbaik lebih lambat 1,846 detik dari Pedrosa.


Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : BolaSport.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X