Bandung menjadi kota pertama dari 10 kota tuan rumah turnamen bulu tangkis bertajuk Daihatsu Astec Open 2018.
Seri pertama Turnamen Daihatsu Astec Open 2018 ini akan berlangsung di Sport Hall Universitas Pendidikan Indonesia (UPI), Kota Bandung pada 19-24 Februari 2018.
Sekitar 800 peserta akan berlaga pada turnamen yang mempertandingkan kelompok usia U-13, U-15, U-17, U-19, Dewasa dan Veteran.
Tahun ketiga Daihatsu ASTEC Open ini juga akan menggelar coaching clinic dari pasangan legenda bulutangkis Alan Budikusuma dan Susi Susanti.
Promotion Departemen Head Astra Daihatsu Motor, Eko Priyanto mengatakan tahun ini pertama kalinya turnamen dengan level sirkuit yang akan berlangsung di 10 kota ini digelar di Kota Kembang.
"Kami gembira animo peserta di Bandung sangat besar.Jauh melebihi prediksi awal kami sebanyak 500 peserta," ujar Eko kepada wartawan pada Konferensi Pers di Bandung, Rabu (14/2/2018).
Baca Juga:
- Inasgoc Berjanji Akan Terus Benahi Perkampungan Atlet di Kemayoran
- Tim Atletik Indonesia Ingin Menggelar Latihan di SUGBK demi Hasil Apik di Asian Games 2018
- Inasgoc Jawab Keluhan Perihal Tidak Adanya TV dan Kulkas di Kamar Wisma Atlet
Setelah Bandung, akan berlanjut ke Bali, Makassar, Yogyakarta, Pontianak, Batam, Padang, Banjarmasin, Manado, dan terakhir di Jakarta pada Desember 2018.
Menurut Eko berbeda dari pelaksanaan tahun-tahun sebelumnya. mulai tahun ini Daihatsu Astec Open 2018 telah masuk dalam kalender Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI), sehingga akan masuk perhitungan poin PBSI.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar