Salah satu keping emas dipersembahkan oleh skuat estafet putra yang turun pada nomor 4×100 meter.
Tim yang terdiri dari Fadlin, Lalu Muhammad Zohri, Eko Rimbawan, dan Bobi Yaspi sukses finis paling depan setelah menyelesaikan lomba dalam tempo 39,07 detik.
Tim estafet putra Indonesia (dari kiri ke kanan), Eko Rimbawan, Fadlin, Lalu Muhammad Zohri, dan Bobi Yaspi, berpose dengan medali emas yang mereka raih dari nomor 4×100 meter pada test event Asian Games 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan, Jakarta, Rabu (14/2/2018).(DIYA FARIDA PURNAWANGSUNI/BOLASPORT.COM)
Keempat pelari estafet Indonesia ini sukses mengalahkan tim Sri Lanka (39,71 detik) ditempat kedua dan juga Malaysia (39,91 detik) yang meraih medali perunggu.
Seusai membela Indonesia pada test event Asian Games 2018, tim atletik akan melanjutkan pelatnas di tempat masing-masing, sesuai disiplin pertandingan.
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik
channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar