Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jepang Kirim Tim Putri Terbaik ke Kejuaraan Asia Beregu 2018

By Any Hidayati - Senin, 5 Februari 2018 | 20:40 WIB
Pasangan ganda putri Jepang, Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi, melakukan tos setelah memenangi poin atas lawan mereka, Vivian Hoo/Woon Khe Wei (Malaysia) pada partai keempat babak perempat final Piala Sudirman di Carrara Indoor Sports Stadium, Gold Coast, Australia, Jumat (26/5/2017). Matsutomo/Takahashi menang dengan skor 21-7, 21-14.
PATRICK HAMILTON/AFP PHOTO
Pasangan ganda putri Jepang, Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi, melakukan tos setelah memenangi poin atas lawan mereka, Vivian Hoo/Woon Khe Wei (Malaysia) pada partai keempat babak perempat final Piala Sudirman di Carrara Indoor Sports Stadium, Gold Coast, Australia, Jumat (26/5/2017). Matsutomo/Takahashi menang dengan skor 21-7, 21-14.

Jepang dipastikan mengirim tim putri terbaik yang mereka miliki untuk menghadapi Kejuaraan Asia Beregu 2018 di Stadium Sultan Abdul Halim, Alor Setar, Kedah, Malaysia, 6-11 Februari.

Selain mengandalkan juara dunia BWF 2017, Nozomi Okuhara, tim putri Jepang juga akan diperkuat oleh pasangan ganda putri peraih medali emas Olimpiade Rio 2016 Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi.

Di atas kertas, skuat putri Negeri Sakura saat ini merupakan yang terbaik.

Pada barisan pemain tunggal, Jepang memiliki Okuhara dan pemain nomor dua dunia, Akane Yamaguchi. Sementara itu, pada barisan pemain ganda, Jepang membawa empat pasangan yang menempati posisi 10 besar terbaik di dunia.

 

(Baca Juga: Daniel Ricciardo Indikasikan Persaingan Kedua Pebalap Red Bull Ini akan Memanas di F1 2018)

Berikut daftar skuat bulu tangkis putri Jepang pada Kejuaraan Asia Beregu 2018.

Tunggal

1. Akane Yamaguchi

2. Nozomi Okuhara


Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : BolaSport.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X