Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Angga/Rian Gagal Pijak Semifinal India Terbuka 2018

By Delia Mustikasari - Jumat, 2 Februari 2018 | 16:40 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Angga Pratama/Rian Agung Saputro, tampil pada babak kedua India Terbuka yang berlangsung di Siri Fort Indoor Stadium, Kamis (1/2/2018).
BADMINTON INDONESIA
Pasangan ganda putra Indonesia, Angga Pratama/Rian Agung Saputro, tampil pada babak kedua India Terbuka yang berlangsung di Siri Fort Indoor Stadium, Kamis (1/2/2018).

Pasangan ganda putra Indonesia, Angga Pratama/Rian Agung Saputro, gagal melanjutkan perjalanan mereka ke semifinal India Terbuka 2018.

Angga/Rian disingkirkan Han Chengkai/Zhou Haodong (China), 19-21, 19-21 pada laga perempat final yang berlangsung di Siri Fort Indoor Stadium, Jumat (2/2/2018).

Angga/Rian mengawali gim pertama dengan 3-1. Selanjutnya, Han/Zhou memimpin jalannya pertandingan.

Angga/Rian mendekat 9-10, menyamakan kedudukan 10-10, dan unggul pada interval 11-10.

Selepas jeda interval, Han/Zhou berusaha menipiskan selisih poin 11-12.

Angga/Rian menjaga keunggulan dengan mencetak empat poin beruntun menjadi 15-11.

Han/Zhou berusaha mengejar ketinggalan 13-15. Akan tetapi, Angga/Rian menjaga keunggulan pada kedudukan 16-14.

Angga/Rian kembali menjauh 18-15. Han/Zhou yang bermain lebih agresif menyamakan kedudukan 18-18 dan berbalik memimpin 19-18 setelah mencetak empat poin beruntun.

Selanjutnya, Han/Zhou berhasil menyentuh match point 20-18. Angga/Rian sempat menambah satu angka, namun Han/Zhou menyentuh angka 21 lebih dulu.

Laga ketat tersaji pada awal gim kedua hingga kedudukan 3-3. Angga/Rian membuka jarak 5-3 setelah mencetak dua poin beruntun.

Angga/Rian menjaga keunggulan 9-5 hingga interval 11-7.

Setelah interval, Han/Zhou beberapa kali berusaha mendekat hingga mencatat skor imbang 14-14.

Perebutan poin kembali berlangsung ketat antara kedua pasangan hingga kedudukan 18-18

Han/Zhou kembali menguasai pada poin-poin kritis dan berhasil memenangi pertandingan ini setelah bertarung selama 43 menit.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : tournamentsoftware.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X