Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gresik Petrokimia Buat Kejutan dengan Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan pada Proliga 2018

By Sabtu, 20 Januari 2018 | 18:48 WIB
Pemain asing Gresik Petrokimia Yaniz Basa melakukan smes  ke arah JakartaPGN Popsivo Polwan pada putaran pertama seri I Proliga 2018 di GOR UNY, Yogyakarta, Sabtu (20/1/2018).
GONANG SUSATYO/BOLASPORT.COM
Pemain asing Gresik Petrokimia Yaniz Basa melakukan smes ke arah JakartaPGN Popsivo Polwan pada putaran pertama seri I Proliga 2018 di GOR UNY, Yogyakarta, Sabtu (20/1/2018).

JUARA.NET, YOGYAKARTA – Kerja keras dan semangat pantang menyerah dari tim putri Gresik Petrokimia membuahkan hasil gemilang saat menghadapi Jakarta PGN Popsivo Polwan pada kompetisi Proliga 2018.

Dalam laga putaran pertama Proliga yang digelar di GOR UNY, Yogyakarta, Sabtu (20/1/2018), Petro Kimia menaklukkan rivalnya 3-2 (16-25 25-18 22-25 25-20 15-12).

Popsivo Polwan sesungguhnya mengawali laga dengan sangat bagus.

Namun, performa mereka masih belum stabil sehingga selalu gagal mempertahankan keunggulan. Bahkan di set terakhir, pemain malah kurang tenang sehingga Petro Kimia bisa unggul.

"Pemain masih belum tenang dan penampilan mereka belum stabil. Harus diakui masih banyak yang harus diperbaiki, terutama pada receive (menerima bola)," kata asisten pelatih Popsivo, Ayip Rizal.

"Mereka harus dibenahi mulai dari servis, blok, receive maupun counter attack," ujar Ayip.

Menurut Ayip, timnya sesungguhnya punya peluang memenangi laga. Tapi, ketenangan pemain memang menjadi penentu di laga perdana mereka.

(Baca Juga: Malaysia Masters 2018 - Taklukkan Wakil Denmark, Fajar/Rian Melaju ke Final)

"Ini laga pertama di putaran pertama ini. Pemain masih harus menyesuaikan diri, termasuk dengan sesama pemain," katanya.

Pelatih Petro Kimia Moch Hanafiah mengakui pemain tidak terbebani di laga pertama tersebut. Apalagi, tim bermaterikan pemain junior.

"Terpenting mereka bermain lepas dan tidak terbebani. Mereka merupakan pemain junior, tapi saya menaruh kepercayaan pada mereka. Selain itu, pemain mampu menjalankan instruksi dengan baik," ucap Hanafiah.

Pemain asing Petro Kimia Yaniz Basa mengungkapkan penampilannya memang belum maksimal di laga pertama ini. Tapi, dia tetap senang tim bisa meraih kemenangan.

"Meski penampilan belum maksimal tapi saya senang karena kami bisa menang. Saya juga masih harus belajar karena ini pengalaman saya bermain di Indonesia. Saya masih melakukan banyak kesalahan dan butuh perbaikan," ujar Basa.

Petrokimia selanjutnya akan menghadapi Jakarta Pertamina Energi, sedangkan Popsivo melawan Jakarta BNI Taplus, Minggu (21/1/2018).


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : BolaSport.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X