Laju tiga pasangan ganda putra nasional pada turnamen Malaysia Masters 2018 yang digelar di Axiata Arena, Bukit Jalil, Kuala Lumpur, belum terhenti.
Mereka melangkah ke babak kedua setelah sama-sama memetik kemenangan straight game atas lawan masing-masing pada babak kesatu, Rabu (17/1/2018).
Pasangan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto menjadi wakil ganda putra Indonesia yang pertama menjejak babak kedua.
Duet Fajar/Rian maju ke babak tersebut setelah mengalahkan wakil Denmark, Kasper Antonsen/Niclas Nohr, 21-15, 21-19.
(Baca juga: Asian Games 2018 - Inasgoc Masih Tunggu Kepastian Test Event Bola Basket, Bola Voli, dan Sepak Bola)
Kemenangan Fajar/Rian ini kemudian menular ke pasangan Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso.
Melakoni perang saudara melawan Hendra Aprida Gunawan/Markis Kido, Wahyu/Ade menang dengan skor 21-15, 24-22.
Pasangan ganda putra nasional terakhir yang melaju ke babak kedua ialah Berry Angriawan/Hardianto.
Berry/Hardianto tiba ke babak kedua setelah menang telak atas wakil tuan rumah, Aaron Chia/Soh Wooi Yik, 21-12, 21-11.
(Baca juga: Asian Games 2018 - Inasgoc Buka Program Magang dan Kompetisi Film Pendek untuk Mahasiswa)
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | tournamentsoftware.com |
Komentar