Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tommy Sugiarto dan Asa Berlaga pada Asian Games 2018

By Diya Farida Purnawangsuni - Senin, 15 Januari 2018 | 12:03 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Tommy Sugiarto, saat menjalani pertandingan melawan Marc Zwiebler (Jerman) pada babak kesatu Malaysia Terbuka yang berlangsung di Stadium Perpaduan, Kuching, Rabu (5/4/2017). Tommy menang 21-13, 21-9.
BADMINTON INDONESIA
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Tommy Sugiarto, saat menjalani pertandingan melawan Marc Zwiebler (Jerman) pada babak kesatu Malaysia Terbuka yang berlangsung di Stadium Perpaduan, Kuching, Rabu (5/4/2017). Tommy menang 21-13, 21-9.

Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Tommy Sugiarto, berharap dapat tampil pada Asian Games 2018. Apalagi Indonesia akan menjadi tuan rumah.

Pada kalender kompetisi BWF 2018 yang telah menyelesaikan turnamen Thailand Masters di Nimibutr Stadium, Bangkok, Tommy terbilang punya modal bagus.

Tommy berhasil mempertahankan gelar juara di Thailand setelah mengalahkan wakil Malaysia, Leong Jun Hao, dengan skor 21-16, 21-15.

"Soal target, saya maunya jalani dulu saja turnamen demi turnamen," tutur Tommy yang dilansir dari Badminton Indonesia.

"Saya ingin tampil di Asian Games 2018, supaya keluarga saya juga bisa menonton kalau tanding di Jakarta. Tetapi ini kan kebijakan PBSI," kata Tommy lagi.

Sejak awal Januari 2015, Tommy terhitung tak lagi berlatih di pemusatan latihan nasional (pelatnas).

Putra legenda bulu tangkis Icuk Sugiarto itu memilih berlatih di luar pelatnas dengan alasan kenyamanan.

Pada Olimpiade Rio 2016, Tommy yang lolos kualifikasi menjadi salah satu atlet yang mewakili Indonesia.

Kini, menjelang Asian Games 2018, ayah satu anak ini berharap mendapat kepercayaan dari Pengurus Pusat Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PP PBSI) sebagai salah satu amunisi tim nasional.


Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : Badminton Indonesia


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X