Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Stadion Principality Dikabarkan Jadi Tempat Pertarungan antara Anthony Joshua dan Joseph Parker

By Susi Lestari - Selasa, 9 Januari 2018 | 19:59 WIB
Petinju asal Inggris, Anthony Joshua, saat menghadiri konferensi pers di Principality Stadium, Cardiff, Wales, 11 September 2017.
GEOFF CADDICK/AFP
Petinju asal Inggris, Anthony Joshua, saat menghadiri konferensi pers di Principality Stadium, Cardiff, Wales, 11 September 2017.

Dua tabloid London melaporkan bahwa Principality Stadium, Cardiff, Wales, telah dikonfirmasi sebagai tempat dilangsungkannya pertarungan antara Anthony Joshua (Inggris Raya) Vs Joseph Parker (Selandia Baru).

Dua tabloid tersebut adalah Daily Mail dan The Sun.

Sementara itu, untuk tanggal pertarungan ini dijadwalkan akan dihelat pada 31 Maret 2018.

Tidak hanya melaporkan tempat berlangsungnya pertarungan, Daily Mail dan The Sun juga menuliskan Parker diperkirakan akan tiba di London, Inggris, pada Kamis (11/1/2018).

(Baca Juga:John Kavanagh Kirim Peringatan untuk Para Pengkritik Conor McGregor)

Kedatangan Parker ke Inggris bersama dengan promotornya, David Higgins, dikabarkan untuk menyelesaikan kesepakatan pertarungan.

Selanjutnya, dikutip BolaSport.com dari Boxing Scene, jika benar terlaksana, pertarungan antara Parker melawan Joshua akan disiarkan stasiun televisi secara langsung melalui saluran bayar per tayang oleh Sky Sports Box Office di Inggris.

Eksekutif Showtime, Stephen Espinoza, baru-baru ini juga telah mengatakan bahwa jaringannya akan menayangkan duel Joshua dengan Parker di Amerika Serikat.

Joshua (20-0, 20 KO) yang berusia 28 tahun dari Inggris akan mempertahankan gelar IBF, IBO, dan WBA melawan Parker (24-0, 18 KO), yang memiliki gelar WBO.

(Baca Juga: Pelatih Legendaris Ini Incar Roger Federer untuk Menjadi Anak Didiknya)

Lebih dari sebulan negosiasi telah dilakukan untuk menghasilkan kesepakatan akhir.

Beberapa hasil yang telah dicapai di antaranya kesepakatan tentang pembagian pendapatan di antara kedua belah pihak.

Setelah melewati negosiasi yang alot akhirnya dicapai sebuah kesepakatan bahwa Parker akan dibayar sekitar sepertiga dari pendapatan, sedangkan untuk sisanya menjadi milik Joshua.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : express.co.uk


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X