Dalam hitungan sembilan bulan lagi, Asian Para Games 2018 akan resmi digelar di Jakarta, Indonesia. Selain bakal menjadi pesta olahraga atlet-atlet difabel negara-negara Asia pertama yang berlangsung di Asia Tenggara, ada sejumlah fakta menarik lain dari Asian Para Games tahun ini.
Dikutip dari situs resmi Indonesian Asian Para Games Organizing Committee (Inapgoc), ada lima fakta menarik dari Asian Para Games 2018.
Apa saja?
Berikut 5 fakta menarik Asian Para Games 2018 tersebut.
1. Asian Para Games pertama yang digelar di Asia Tenggara
Asian Para Games 2018 dipastikan bakal menjadi pesta olahraga atlet-atlet difabel negara-negara Asia pertama yang berlangsung di Asia Tenggara. Negara yang mendapat kehormatan itu ialah Indonesia.
Secara keseluruhan, Asian Para Games sudah tiga kali digelar. Asian Para Games 2018 akan menjadi edisi keempat.
(Baca Juga: Selamat Datang, Tahun Olahraga 2018)
2. Siap mempertandingkan 18 cabang olahraga
Berbeda dengan Asian Games 2018 yang akan mempertandingkan 40 cabang olahraga (cabor), Asian Para Games tahun ini hanya mempertandingkan 18 cabor.
Nantinya, ke-18 cabor itu secara total akan menggelar 582 nomor pertandingan.
3. Diikuti 3.000 atlet dan ofisial
Berkaitan dengan jumlah cabor yang hanya 18, jumlah atlet dan ofisial Asian Para Games 2018 juga tidak akan sebanyak Asian Games tahun ini.
Berdasarkan data dari situs Inapgoc, Asian Para Games 2018 akan diikuti 3.000 atlet dan official dari 42 negara Asia yang menjadi anggota Asian Paralympic Commitee.
(Baca Juga: Jangan Kaget dengan Harga Kursi Roda Buatan Amerika Serikat untuk Atlet Indonesia)
4. Usung tema "The Inspiring Spirit and Energy of Asia"
Tahun ini, Asian Para Games akan mengangkat tema “The Inspiring Spirit and Energy of Asia”. Tema ini dirangkai berdasarkan empat nilai dari paralympic yakni determination, courage, equality, dan inspiration.
5. MoMo menjadi maskot Asian Para Games 2018
Tak seperti Asian Games 2018 yang memiliki tiga maskot yakni Bhin-bhin, Atung, dan Kaka, Asian Para Games tahun ini menjadikan MoMo sebagai maskot event.
MoMo adalah elang bondol yang juga merupakan maskot bagi kota penyelenggara Asian Para Games 2018, Jakarta. Adapun, nama MoMo diambil dari akronim "Motivation and Mobility".
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar