Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ini Tunggal Putra Indonesia yang Berpartisipasi pada Thailand Masters 2018

By Any Hidayati - Rabu, 3 Januari 2018 | 21:03 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, saat menjalani pertandingan melawan Hu Yun (Hong Kong) pada babak kesatu turnamen Denmark Terbuka di Odense Sports Park, Rabu (18/10/2017).
BADMINTON INDONESIA
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, saat menjalani pertandingan melawan Hu Yun (Hong Kong) pada babak kesatu turnamen Denmark Terbuka di Odense Sports Park, Rabu (18/10/2017).

Para pebulu tangkis Indonesia kini tengah bersiap mengikuti turnamen Thailand Masters 2018 yang berlangsung pada 9-14 Januari mendatang.

Thailand Masters 2018 menjadi turnamen bulu tangkis internasional pertama menurut kalender Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF) yang diikuti Indonesia.

Tercatat ada 37 wakil Indonesia yang berlaga di turnamen Grade 2 Level 5 tersebut.

Tunggal putra menjadi sektor yang mengirim perwakilan terbanyak dengan 10 wakil.

Sebanyak enam wakil sudah memastikan tiket di babak utama Thailand Masters 2018.

Adapun empat wakil lainnya harus melalui tahap kualifikasi untuk menuju babak utama.

Dionysius Hayom Rumbaka menjadi salah satu tunggal putra Indonesia yang harus melalui tahap kualifikasi.

Dionysius Hayom Rumbaka dilaga semifinal mengalahkan Alamsyah Yunus dengan skor 21-19, 21-15, Jumat (18/11).
TB KUMARA/JUARA.NET

Hayom bersama Fikri Ihsandi Hadmadi, Chico Aura Dwi Wardoyo, dan Henriko Kho Wibowo untuk memperebutkan empat tiket babak utama.

Tommy Sugiarto akan menjadi tulang punggung ganda putra Indonesia karena menjadi unggulan kedua.

Thailand Masters 2018 berlangsung di Bangkok, Thailand pada 9-14 Januari 2018.

Baca juga:

Berikut ini 10 tunggal putra Indonesia di Thailand Masters 2018:

1. Sony Dwi Kuncoro

2. Ihsan Maulana Mustofa

3. Shesar Hiren Rhustavito

4. Panji Ahmad Maulana

5. Firman Abdul Kholik

6. Tommy Sugiarto

7. Fikri Ihsandi Hadmadi

8. Chico Aura Dwi Wardoyo

9. Henriko Kho Wibowo

10. Dionysius Hayom Rumbaka

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : tournamentsoftware.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X