Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bungkam NSH Jakarta, Garuda Bandung Puncaki Divisi Merah

By Diya Farida Purnawangsuni - Minggu, 24 Desember 2017 | 17:36 WIB
Kapten tim Bank BJB Garuda Bandung, Diftha Pratama, berupaya melakukan lay-up seraya dijaga pemain JNE Siliwangi, Tri Wilopo, pada laga derby di C-Tra Arena, Bandung, Jawa Barat, Jumat (17/3/2017).
IBL
Kapten tim Bank BJB Garuda Bandung, Diftha Pratama, berupaya melakukan lay-up seraya dijaga pemain JNE Siliwangi, Tri Wilopo, pada laga derby di C-Tra Arena, Bandung, Jawa Barat, Jumat (17/3/2017).

Daftar kekalahan NSH Jakarta bertambah panjang setelah tumbang di tangan Bank BJB Garuda Bandung pada lanjutan musim reguler Indonesian Basketball League (IBL) 2017-2018. 

Bertemu pada hari kedua seri ketiga musim reguler di Sritex Arena, Solo, Jawa Tengah, Minggu (24/12/2017), Garuda mengalahkan NSH, 72-64.

Garuda tampil impresif sejak tip-off dilakukan. Skuat besutan Andre Yuwadi itu mampu mengungguli NSH dengan skor 24-11.

NSH yang tidak mau dipermalukan begitu saja berupaya bangkit pada kuarter kedua. Dimotori pemain asing, Brachon Griffin, NSH berhasil memangkas defisit poin dari 13 menjadi 8.

Paruh pertama pun ditutup dalam kedudukan 37-29 untuk keunggulan Garuda.

Baca juga:

Selepas jeda, Garuda kembali tampil menggebrak. Meski cuma bisa mendulang empat poin lebih banyak ketimbang NSH, secara akumulatif, Garuda berhasil memperlebar jarak poin dengan NSH menjadi 62-50.

Memasuki kuarter keempat, duel antara Garuda dan NSH berjalan kian sengit. NSH sempat menebar ancaman setelah berhasil menyamakan skor menjadi 64-64 melalui aksi and 1 dari Griffin.

NSH sebetulnya punya beberapa kesempatan untuk berbalik unggul atas Garuda. Namun, upaya mereka belum bisa mengubah skor.

Sebaliknya, Garuda justru mampu melepaskan diri dari tekanan NSH setelah tembakan tiga angka Davin Matthews menemui sasaran. Skor pun berubah menjadi 67-64 untuk keunggulan Garuda.

Momentum ini dipertahankan Garuda hingga laga tuntas. Saat peluit tanda akhir pertandingan ditiup wasit, Garuda menang dengan selisih delapan poin.

Melalui hasil ini, Garuda untuk sementara memuncaki klasemen Divisi Merah dengan koleksi 12 poin. Sementara itu, NSH masih menjadi juru kunci Divisi Merah dengan raihan 6 poin.

Dari laga Divisi Putih, Satya Wacana Salatiga berhasil mempertahankan posisi puncak klasemen setelah mengalahkan Siliwangi Bandung, 93-74.

Satya Wacana kini mengumpulkan 10 poin, sedangkan Siliwangi masih tertahan di dasar klasemen dengan koleksi 7 poin.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : BolaSport.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X